Gubernur Ganjar Pranowo Alami Kecelakaan Saat Bersepeda, Kini Dirawat di Rumah Sakit dan Harus Dioperasi

- 6 Februari 2022, 17:18 WIB
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo mengalami kecelakan saat bersepeda pada hari Minggu, 6 Februari 2022.
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo mengalami kecelakan saat bersepeda pada hari Minggu, 6 Februari 2022. /Dok. Jatengprov.go.id

SalatigaTerkini - Gubernur Provinsi Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, dikabarkan mengalami kecelakaan pada hari Minggu, 6 Februari 2022.

Kecelakaan terjadi saat Ganjar Pranowo melakukan kegiatan bersepeda pagi bersama rekan-rekannya.

Ganjar Pranowo diagendakan bersepeda sambil memantau kondisi tempat-tempat yang berpotensi terjadi kerumunan serta hendak memantau kondisi area relokasi Pasar Johar yang terbakar beberapa hari lalu.

Baca Juga: Kasus Positif Tangerang dan Bekasi Pecahkan Rekor Varian Delta, Jakarta dan Bali 'Will Follow Very Soon'

"Saat ini masih dilakukan penanganan oleh dokter karena cedera di tangan dan perlu penanganan operasi. Kita doakan segera sehat kembali sepert sedia kala," ujar Kabag Humas dan Protokol Pemprov jateng, Agung Kristiyanto, seperti dikutip dari ANTARA pada Minggu, 6 Februari 2022.

Berdasarkan penjelasannya, Ganjar terjatuh di daerah Kokrosono karena saat bersepeda ia bersenggolan dengan rekan sesama pesepeda.

"Bapak jatuh ketika sepedaan untuk mengecek antisipasi Omicron, Bapak biasa gowes untuk sekalian ketemu masyarakat dan tadi sebenarnya mau ke lokasi-lokasi yang berpotensi menjadi pusat kerumunan, karena ini kan hari libur biasanya pada wisata, termasuk rutenya mau ninjau lagi ke relokasi Pasar Johar yang kemarin kebakaran," ujar Agung.

Baca Juga: Masyarakat Tak Diizinkan Nonton Bareng MotoGP di Area Luar Sirkuit Mandalika

Sebelumnya Ganjar memang diketahui hobi bersepeda dan kerap melakukannya sambil menjalankan tugasnya sebagai Gubernur untuk mengecek konidisi masyarakat serta infrastruktur.***

Editor: Winang Pranandana

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x