Kota Salatiga dan Kabupaten Semarang Dinyatakan Menjadi Zona Merah Oleh Satgas COVID-19 Pusat

- 5 Mei 2021, 15:39 WIB
Kota Salatiga dan Kabupaten Semarang Dinyatakan Menjadi Zona Merah Oleh Satgas COVID-19 Pusat
Kota Salatiga dan Kabupaten Semarang Dinyatakan Menjadi Zona Merah Oleh Satgas COVID-19 Pusat /

Meskipun adanya perbedaan data, bahwa hal tersebut tidak boleh menjadi alasan untuk mengendorkan protokol kesehatan atau yang biasa disebut prokes.

Baca Juga: Resmi, Salatiga Larang Peredaran Daging Anjing

Ganjar juga sempat meminta salah satu Bupati yang mengeluarkan izin mengadakan acara untuk menarik kembali izin tersebut.

"Sekarang tidak ada yang dikecualikan, semua harus makin ketat. Ketika kemarin saya dapat laporan ada satu bupati mengizinkan event, maka segera harus tarik lagi izin itu," tandas Ganjar.

Untuk diketahui, dikutip dari data di situs covid19.go.id, total ada 14 daerah yang masuk zona merah pekan ini. Turun dibanding 19 kabupaten atau kota pada periode pekan lalu.

Beberapa daerah di Jawa sayangnya masuk lagi ke zona merah, setelah sebelumnya tidak ada zona merah. Daerah di Jawa itu adalah Bandung Barat, Kota Tasikmalaya di Jawa Barat, serta Semarang, dan Kota Salatiga di Jawa Tengah.***

 

Halaman:

Editor: Ari Pianto

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah