Kabar Transfer: Locatelli Akui Juventus Tim Hebat, Tapi Belum Bisa Pikirkan Tentang Transfer

- 13 Juli 2021, 13:18 WIB
Manuel Locatelli (kiri) saat merayakan golnya ketika bersua dengan Swiss di fase grup Euro 2020.
Manuel Locatelli (kiri) saat merayakan golnya ketika bersua dengan Swiss di fase grup Euro 2020. /ALBERTO LINGRIA/Pool via REUTERS

SalatigaTerkini - Gelandang Italia yang bersinar saat gelaran Euro 2020, Manuel Locatelli, masih menjadi pembicaraan hangat di tengah-tengah berjalannya bursa transfer musim panas ini.

Masih di tengah hingar bingar timnas Italia yang menjuarai trofi Euro 2020, pemain asal klub Sassuolo tersebut mengatakan masih belum bisa memikirkan tentang pasar transfer.

Sejak musim panas tahun lalu, Locatelli telah dihubungkan dengan raksasa Italia Juventus. Minat Juventus semakin besar berkat penampilan Locatelli yang berperan penting dalam perjuangan Italia di Euro 2020.

Baca Juga: Gokil! Kimia Farma Bisa Untung Rp17,2 Triilun Dari Jual Vaksin. Ini Hitungan Faisal Basri

Setidaknya posisi yang selama ini menjadi milik gelandang kuat Marco Verratti, Locatelli bisa menjadi pelapis yang sepadan dan telah terbukti di awal Euro 2020 ketika Verratti masih menepi karena cedera.

Bukti paling nyata adalah dua golnya ketika Italia menang melawan 3-0 atas Swiss di fase grup. Peran Locatelli di tim juga menjadi penting dalam pertandingan tersebut.

Menyusul rumor yang terus beredar dengan kemungkinannya pindah ke Turin, CEO Sassuolo Giovanni Carnevali membenarkan bahwa dia akan bertemu dengan pihak Juventus pekan ini meskipun Locatelli mengakui masih belum memikirkannya di masa perayaan ini.

Baca Juga: Sea Group, Shopee Bersama Garena Sumbangkan 1.000 Tabung Oksigen dan 1 Juta Vaksin untuk Kemenkes

"Hingga saat ini, saya belum benar-benar memikirkan tentang hal tersebut. Tidak bisa. Minat Juventus sangatlah menarik, mereka tim hebat dan saya telah bilang itu beberapa kali," ucap Locatelli dilansir dari Sky Sport Italia melalui Football Italia.

Halaman:

Editor: Winang Pranandana

Sumber: Sky Sport Italia via Football Italia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah