Sandiaga Uno Pilih Danau Toba untuk Gelar F1H2O, Ajang Balap Internasional Formula 1 di Atas Air

- 23 Juli 2022, 11:14 WIB
Sandiaga Uno Pilih Danau Toba untuk Gelar F1H2O, Ajang Balap Internasional Formula 1 di Atas Air
Sandiaga Uno Pilih Danau Toba untuk Gelar F1H2O, Ajang Balap Internasional Formula 1 di Atas Air /Twitter/@sandiuno

SalatigaTerkini - Lewat media sosial Twitter, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno, mengumumkan bahwa Indonesia akan jadi tuan rumah ajang balap internasional F1H2O.

Sandiaga Uno memilih Danau Toba sebagai sirkuit ajang balap di atas air tersebut, dengan tujuan menarik minat turis mancanegara. 

Ia juga mengatakan bahwa saat ini danau yang terletak di Provinsi Sumatera Utara, tengah dalam persiapan memggelar ajang balap tersebut.

"Persiapan kegiatan F1H2O ini sangat penting karena ini kelasnya. Seperti MotoGP yang kita harapkan sebagai salah satu daya tarik Danau Toba," kata Sandiaga Uno.

Baca Juga: Kominfo Perpanjang Tenggat Waktu Daftar PSE Lingkup Privat, Berikut Platform yang Sudah Mendaftar dan Belum

Baca Juga: Usai Mendarat Darurat Karena Sakit, Pilot Citilink Dinyatakan Meninggal Dunia

Sirkuit balap F1H2O akan dilakukan diatas permukaan air Danau Toba, dan ditargetkan persiapan bakal rampung pada Oktober 2022 mendatang.

Sementara itu, gelaran ini direncanakan akan segera dihelar pada Maret 2023 di danau dengan ukuran panjang 100 kilometer dan lebar 30 kilometer dan merupakan danau terbesar di Indonesia dan Asia Tenggara tersebut.

 

Halaman:

Editor: Ari Pianto

Sumber: Twitter @sandiuno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah