Rizal Ramli Colek Jokowi, Soroti Banjir Jakarta

- 21 Februari 2021, 19:33 WIB
Rizal Ramli pertanyakan soal penanganan banjir.
Rizal Ramli pertanyakan soal penanganan banjir. /Kolase dari Setkab.go.id dan Maritim.go.id

"Kemudian juga 13 sungai yang ada di Jakarta, sungai-sungai besar ya, Ciliwung, Pesanggrahan, Angke, Sunter dan yang lain-lainnya itu adalah kewenangannya ada di pemerintah pusat," tutur Jokowi menambahkan.

Lebih lanjut, Jokowi mengungkapkan jika pemerintah pusat dan provinsi seharusnya bekerja sama dalam menangani banjir Jakarta.

Sehingga normalisasi tidak hanya dilakukan di pusat ibu kota tetapi juga di wilayah atas agar banjir bisa ditanggulangi.

Baca Juga: PLN Pelayanan Bekasi Buka 6 Posko Listrik Gratis Untuk Korban Banjir

Bersama unggahan video tersebut, Rizal Ramli juga menuliskan sebuah caption terkait ucapan dari Jokowi.

"Loh Pemerintah pusat kemana aja?," kata Rizal Ramli.

"Kekuasaan punya, tapi kemampuan untuk memanfaatkan kekuasaan untuk selesaikan masalah minim," tuturnya.

Rizal Ramli menilai apa yang disampaikan oleh Jokowi di awal kepemimpinannya terkait visi dan misi tak ditunjukkan saat sudah berada di kursi kepemimpinan.

 ***(Rahmi Nurfajriani/Pikiran-rakyat.com)

 

Halaman:

Editor: Heru Nugroho

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x