Kumpulan 20 Kalimat Demotivasi Devan Yulio Ini Bikin Patah Semangat, Tapi Tetap Lucu Saat Membacanya

17 Desember 2021, 13:48 WIB
Salah satu ucapan demotivasi Devan Yulio yang membuat kesal dan patah semangat namun lucunya minta ampun /instagram.com/@semakindidevan

SalatigaTerkini - Pada umumnya orang-orang membutuhkan kata-kata bermuatan positif atau motivasi untuk membuat aktivitas sehari-harinya semakin bersemangat.

Namun hal ini tidak berlaku bagi Devan Yulio yang selalu membagikan kalimat berbalut kata-kata indah namun membuat patah semangat.

Hal semacam ini sering disebut sebagai demotivasi yaitu lawan kata dari motivasi. Jika menurut KBBI Online motivasi adalah dorongan yang timbul pada diri seseorang secara sadar atau tidak untuk melakukan suatu tindakan dengan tujuan tertentu, maka demotivasi berarti sebaliknya.

Baca Juga: HATI-HATI! Viral Akun Instagram ‘Amirudin 5836’ Hingga Muncul Pada FYP TikTok, Ini Penjelasan Sebenarnya

Saat membaca kalimat-kalimat demotivasi dari Devan Yulio, pastinya hati yang berapi-api untuk melakukan sesuatu tentu seketika akan kandas. 

Tapi tentunya yang dilakukan oleh Devan Yulio ini hanya candaan belaka di tengah-tengah ramainya kalimat-kalimat motivasi yang terkadang dipandang terlalu tinggi.

Tidak sedikit pandangan orang-orang tertentu yang merasa tidak ada salahnya untuk mengisi pikiran dengan hal-hal negatif yang dapat berguna untuk mengaktifkan kewaspadaan kita dengan realita yang terjadi.

Baca Juga: TIGA Gunung yang Diprediksi Indigo Tigor Otadan akan Menyusul Meletus Usai Semeru, Benarkah di Jawa?

Demikian pula menurut redaksi SalatigaTerkini.com bahwa yang dimaksud oleh Devan Yulio adalah mengingatkan agar kita tidak lupa dengan realita yang sedang dihadapi saat ini.

Bahkan kata-kata demotivasi nan kreatif dari Devan Yulio ini justru bisa menjadi pemecah kebuntuan karena di saat yang sama muncul lelucon-lelucon dahsyat.

Simak dulu kata-kata demotivasi nan kocak dari Devan Yulio yang dikutip dari Instagram @semakindidevan agar bisa segera patah semangat dan malas menjalani hari:

Baca Juga: 21 Desember 2021 Terjadi Peristiwa Apa? Hingga Menjadi Viral di TikTok, Berikut Penjelasannya

  1. Semua pekerjaan akan terasa berat, jika aku yang mengerjakan.
  2. Rumput tetangga akan selalu terlihat lebih berstandar internasional FIFA dibandung rumput sendiri.
  3. Ingatlah, hidup hanya sementara. Sementara yang lain berbahagai, kamu malah tetap menderita.
  4. Rasa percaya diri kamu lebih tipis dibanding sendal hotel.
  5. Jangan marah dulu kalau kamu gak diajak main sama geng kamu. Bisa jadi karena memang mereka pikir kamu memang tidak asik.
  6. Orang sukses hobinya bangun pagi, sedangkan kamu honinya bangun ekspektasi.
  7. Sebenarnya semua masalah hidupku bisa aja selesai. Cuma ya gitum butuh duit minimal 10M lah.
  8. Dulu kamu memang dibully, tapi lihat sekarang. Kamu yang membully. Membully dirimu sendiri.
  9. Menabung bisa nanti, tapi diskon barang belum tentu ada lagi.
  10. Kita memulai semuanya dari nol, kecuali Rafarthar.

Baca Juga: LINK NONTON dan Cerita ‘Bad and Crazy’ SUB Indo: Lee Dong Wook Tampilkan Karakter Lebih Berbeda

  1. Kamu mau tidur aja susah, apalagi mau sukses.
  2. Rajin pangkal pandai (pernyataan salah)
    Rajin pangkal dikasih kerjaan tamabahan (pernyataan benar)
  3. Kalo capek ya nyerah, bukannya malah istirahat.
  4. Menabunglah meski sedikit. Karena sedikit-sedikit lama-lama menjadi kok makin dikit. Hehe kepake.
  5. Kamu akan menajdi lebih baik. Mungkin bukan hari ini. Mungkin juga bukan besok atau lusa. Mungkin memang tidak mungkin.
  6. Jika kamu merasa beban hidupmu berat, ingatlah... Beban hidupku sih ngga ya.
  7. Jangan sukses, berat. Kamu ga akan kuat, biar temanmu saja.
  8. Susah-susah cari kerja, sekalinya dapet jobdescnya ngeliatin karyawan lain lebih disayang sama bos.
  9. Dia mau nemenin kamu dari nol, tapi kamunya malah nol terus.
  10. Grandmaster (catur) duduk, mikir, dapet 200 juta. Kamu duduk, mikir, dapet air mata.

Itu dia kumpulan-kumpulan kata-kata demotivasi dari Devan Yulio yang bisa membuat patah semangat namun tetap menghibur.

Sebagai penutup, inilah kalimat pengingat yang dimaksud Devan Yulian tentang kebahagiaan yang sesungguhnya.

Dunia itu tidak sebaik yang kamu pikir dan tidak seburuk yang kamu pikir. Hiduplah di antara keduanya. Di antara batas realita, agar hidupmu bisa jadi lebih bahagia.***

Editor: Winang Pranandana

Sumber: Instagram @semakindidevan

Tags

Terkini

Terpopuler