Waspada, Xiaomi Bakal Blokir Pengguna di Daerah Terlarang, Smartphone Tidak Bisa Aktif

- 16 September 2021, 09:28 WIB
Pembelian smartphone Xiaomi di daerah terlarang akan diblokir dan perangkat tidak bisa digunakan
Pembelian smartphone Xiaomi di daerah terlarang akan diblokir dan perangkat tidak bisa digunakan /Xiaomi Indonesia

SalatigTerkini - Xiaomi dikabarkan segera blokir pengguna smartphone produksinya yang kedapatan mendapatkannya di wilayah-wilayah terlarang.

Wilayah tersebut yang dimaksud adalah Suriah, Kuba, Iran, Sudan, Krimea dan Korea Utara.

Xiaomi saat ini sedang gencar untuk mencegah aktivasi perangkat ke tempat-tempat tersebut atau yang dianggap ilegal dalam kebijakan ekspor mereka.

Baca Juga: Apple Resmi Luncurkan iPhone 13, Berapa Harganya di Indonesia?

Dilansir dari Gizmociha via tek.id, Xiaomi baru saja menerapkan kebijakan ini karena masih saja terjadi penyelundupan Smartphone Xiaomi ke wilayah-wilayah yang belum mendapatkan kehadiran resmi dari Xiaomi.

Tindakan ini dilaporkan membuat beberapa pengguna tidak bisa membuka ponselnya dant terkunci setelah beberapa hari mendapatkan perangkat tersebut. 

Bagi yang terdampak atas kebijakan ini, Xiaomi akan memberitahukan tentang kebijakan Xiaomi yang akan blokir akses karena mereka tidak mengizinkan penjualan di wilayah tersebut dan diarahkan utnuk menghubungi penjual.

Baca Juga: Sudah Vaksin? Pastikan Sertifikat Muncul di PeduliLindungi Lewat Aplikasi atau Laman Resmi Ini

Hal ini masih belum diketahui apakah kebijakan ini akan berpengaruh bagi pemegang perangkat Xiaomi yang mengaktifkan perangkatnya di wilayah yang telah disetujui oleh Xiaomi kemudian digunakan di wilayah terlarang tersebut.

Halaman:

Editor: Winang Pranandana

Sumber: Gizmochina via tek.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x