Mengenal Lebih Dekat Teknologi Nirsentuh di Sanitasi Pada Pola Hidup Higenis

27 Agustus 2022, 22:37 WIB
Touchless Flush /

SalatigaTerkini - Dengan adanya pandemi mengakibatkan masyarakat mengurangi kontak fisik dengan barang-barang yang ada di fasilitas publik.

Masyarakat lebih berhati-hati setelah menyentuh sesuatu di ruang publik bahkan beberapa di antara mereka tidak menyentuhnya sama sekali.

Pola hidup baru setelah adanya pandemi ini membuat perusahaan teknologi mengembangkan ide-ide mereka ke dalam alat yang digunakan sehari-hari.

Bahkan dengan mengiringi perkembangan jaman ini, teknologi nirsentuh terus melaju dan lebih dikembangkan.

Baca Juga: Pabrikan Chasis Asal China, Golden Dragon Siap Bawa 2 Bus Listrik ke Event BUSWORLD 2022

Baca Juga: Sinopsis Gangaa ANTV: Sagar Melepaskan Zoya Setelah Ia Diikat Oleh Rudra

Salah satu teknologi nirsentuh pada kehidupan sehari-hari diaplikasikan pada ranah sanitasi melalui sistem Touchless Flush Toilet yang diinisiasi TOTO sebagai penyedia peralatan sanitary di Indonesia.

Jadi, pengguna hanya perlu melambaikan tangan ke atas permukaan tombol flush, kemudian sistem akan membaca kemudian menjalankan perintah kepada perangkat untuk membilas toilet.

Presiden Direktur PT Surya Toto Indonesia (TOTO), Hanafi Atmadiredja menyatakan, pola hidup higenis ini perlu diperhatikan khususnya di kehidupan rumah tangga.

"Pola hidup higienis demi kesehatan diri dan keluarga menjadi sebuah keharusan terutama kamar mandi dan toilet yang bersinggungan dengan kehidupan sehari-hari, baik di tempat umum maupun khususnya di rumah," kata Hanafi

Greysia Polii yang merupakan mantan atlet bulu tangkis yang juga peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 juga mengungkapkan hal sanitasi harus menjadi perhatian demi kesehatan dan kebersihan keluarganya.

"Pilihanku ke touchless toilet TOTO karena lebih higienis, antibakteri karena tanpa sentuhan, dan ramah lingkungan karena hemat air juga," ungkapannya

Selain itu, perangkat kamar mandi itu juga mengadopsi teknologi water saving guna menjaga penggunaan air tetap hemat.

Demikian informasi mengenai teknologi nirsentuh pada sanitasi di era pola hidup higenis.***

Editor: Ari Pianto

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler