Agrowisata Gunungsari Kopeng Wisata Dekat Kota Salatiga yang Memiliki Amfiteater,Penginapan dan Camping Ground

- 16 Februari 2024, 07:00 WIB
Agrowisata Gunungsari Kopeng, Wisata Salatiga
Agrowisata Gunungsari Kopeng, Wisata Salatiga /Instagram/@agrowisata.kopeng

SalatigaTerkini - Dalam artikel kali ini akan membahas tentang wisata serta kuliner di Kota Salatiga dan sekitarnya.

Salatiga merupakan kota kecil di antara dua kota besar yakni Solo dan Semarang.

Tepatnya Kota Salatiga terletak 49 kilometer di sebelah Selatan Kota Semarang dan 52 kilometer di sebelah Utara Kota Surakarta, serta berada di jalan negara yang menghubungkan antara Kabupaten Semarang dengan kota Surakarta.

Wilayah Salatiga terletak pada ketinggian antara 450-825 meter di atas permukaan air laut.

Baca Juga: Taman Nasional Gunung Merbabu, Wisata Alam di Dekat Kota Salatiga Lengkap dengan 5 Jalur Pendakiannya

Baca Juga: Hotel Pitu Rooms, Hotel Unik di Kota Salatiga yang Hanya Memiliki 7 Kamar dengan Lebar 2,8 Meter

Secara morfologi, Kota Salatiga ada di daerah cekungan kaki Gunung Merbabu dan gunung-gunung kecil, yaitu Gunung Telomoyo, Gunung Ungaran, Gunung Payung, dan Gunung Rong.

Hal ini juga menjadi daya tarik pecinta alam karna memiliki wisata alam yang sangat banyak dan tentunya sayang dilewatkan apabila berkunjung ke Kota Salatiga.

Morfologi pegunungan menyebabkan Salatiga beriklim tropis dengan suhu udara rata-rata antara 230-240 C.

Artikel ini akan membahas tentang Kota Salatiga dan sekitarnya yakni Agrowisata Gunungsari Kopeng.

Agrowisata Gunungsari Kopeng ini menjadi destinasi liburan yang menarik bagi warganet yang mengunjungi Kota Salatiga.

Agrowisata di kaki Gunung Merbabu ini memiliki daya tarik panorama alam yang menakjubkan.

Agrowisata Gunungsari tersebut terletak di Kopeng, Kabupaten Semarang. Wisata ini juga terkenal akan kebun jambu yang melimpah.

Agrowisata Gunungsari Kopeng memiliki daya tarik diantarnya :

- Pegunungan yang hijau dan udara sejuk memberikan suasana yang menyegarkan dan cocok untuk melepas penat dari rutinitas keseharian.

- Di lokasi ini dilengkapi spot foto dengan arsitektur bamboo, restoran dengan kuliner tradisional, taman bunga, amfiteater terbuka, dan camping ground.

- Dari ketinggian, pengunjung dapat menyaksikan panorama alam yang memukau, termasuk pemandangan indah Gunung Merbabu yang gagah.

- Para pengunjung Agrowisata Kopeng Gunungsari juga disuguhkan dengan keindahan taman bunga yang warna-warni.

- Pengunjung bisa bebas menikmati bentang alam Gunung Telomoyo, Gunung Andong, Gunung Sindoro, dan Gunung Sumbing, serta petik hingga makan jambu sepuasnya secara cuma-cuma.

Harga Tiket Agrowisata Gunungsari Kopeng :
Rp 25.000 per orang

Spot Agrowisata Gunungsari Kopeng

1. Amfiteater Terbuka

Agrowisata Gunungsari Kopeng
Agrowisata Gunungsari Kopeng Instagram/agrowisata.kopeng

Amfiteater terbuka ini bisa digunakan untuk senam, aerobik, olahraga outdoor dan tempat main game untuk segala kegiatan.

2. Camping Ground

Camping ground dapat digunakan untuk rombongan kecil seperti keluarga, rekan  serta sahabat maupun rombongan besar seperti sekolah dan komunitas.

3. Kuliner

Agrowisata Gunungsari Kopeng menyediakan kuliner menu Nusantara dengan harga terjangkau mulai 10 ribu Rupiah.

4. Hotel dan Villa

Penginapan Agrowisata Gunungsari Kopeng
Penginapan Agrowisata Gunungsari Kopeng Instagram/agrowisata.kopeng

Apabila lebih nyaman bermalam di kamar, Agrowisata Gunungsari Kopeng menyediakan penginapan dengan berbagai pilihan kelas dan kapasitas.

5. Kebun Jambu

Spot favorit di Agrowisata Gunungsari Kopeng dapat menikmati luasnya kebun Jambu dengan pemandangan pegunungan di sekitar Gunung Merbabu.

5. Taman Bunga dan Spot Foto

Agrowisata Gunungsari Kopeng
Agrowisata Gunungsari Kopeng Instagram/agrowisata.kopeng

Mengunjungi Agrowisata Gunungsari Kopeng jangan sampai melewatkan mengabadikan foto karena disini terdapat berbagai spot foto yang unik dan menarik.

Wisata/Resto disekitar Agrowisata Gunungsari Kopeng :

- Waroeng Nggoenoeng
- Latar Merbabu
- Merbabu View and Cafe
- Cerita Kita Cafe and Eatery

Demikian informasi tentang tempat wisata di sekitar Kota Salatiga yakni Agrowisata Gunungsari Kopeng.***

Editor: Ari Pianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah