Waspada Potensi Hujan Petir dan Angin, Simak Prakiraan Cuaca Jakarta 5 Maret 2021

- 5 Maret 2021, 07:21 WIB
Ilustrasi Prakiraan Cuaca Jakarta - 1 Maret 2021
Ilustrasi Prakiraan Cuaca Jakarta - 1 Maret 2021 /Pexels/Axel Powell

SalatigaTerkini - Dilansir dari Badan Meteorologi dan Geofisika (BMKG) Jumat 5 Maret 2021, sebagian besar wilayah Jakarta terpantau cerah berawan pada esok pagi, hanya Jakarta Barat dan Jakarta Selatan yang berawan.

Pada siang hari, Jakarta Selatan dilanda hujan petir dan angin kencang, Jakarta Barat diterpa hujan ringan, dan Jakarta Timur diguyur hujan dengan intensitas sedang disertai angin kencang. Sedangkan wilayah Jakarta Utara, Jakarta Pusat dan Kepulauan Seribu diprediksi berawan.

Pada malam hari, seluruh wilayah Jakarta dan Kepulauan Seribu terpantau berawan, dengan kelembaban udara berkisar antara 65 hingga 95 persen.

Pada dini hari, hujan petir disertai angin kencang diperkirakan menerpa wilayah Kepulauan Seribu. Hujan dengan intensitas ringan diprediksi mengguyur area Jakarta Barat, Jakarta Pusat, dan Jakarta Utara, sedangkan Jakarta Selatan dan Jakarta Timur masih tetap berawan.

Suhu udara di wilayah Jakarta pada Jumat, 5 Maret 2021 diperkirakan berkisar antara 23 hingga 33 derajat Celcius dengan kecepatan angin diangka 0 hingga 10 km/jam.***

Editor: Heru Nugroho

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x