PULUTAN FAIR 2022, Kegiatan Membangkitkan UMKM Paska Pandemi yang Digagas Oleh Kelurahan Pulutan Salatiga

25 Maret 2022, 11:12 WIB
PULUTAN FAIR 2022, Kegiatan Membangkitkan UMKM Paska Pandemi yang Digagas Oleh Kelurahan Pulutan Salatiga /SalatigaTerkini

SalatigaTerkini - Selasa, 22 Maret 2022 yang lalu Kelurahan Pulutan Salatiga mengadakan PULUTAN FAIR 2022 yang berlokasi di Area Pohon Pengantin Jl. Siranda.

Acara yang berlangsung meriah dengan diramaikan oleh Bazaar UMKM, Budaya Lokal, Gerai Vaksin, Pertunjukan Budaya dan Panggung hiburan ini cukup menyita perhatian warga Kelurahan Pulutan dan sekitarnya.

 

Dalam sambutannya, Ibu Chomsatun, SH sebagai Lurah Pulutan mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk membangkitakan ekonomi UMKM paska Pandemi. Selain itu, acara ini juga mendai ajang "pamitan" bapak Walikota salatiga YULIYANTO, SE, MM yang akan purna tugas pada bulan Mei mendatang.

Acara yang tertata apik ini merupakan gagasan dari pihak kelurahan yang didukung oleh Karang Taruna setempat dan para pelaku UMKM lokal.

PULUTAN FAIR 2022, Kegiatan Membangkitkan UMKM Paska Pandemi yang Digagas Oleh Kelurahan Pulutan Salatiga SalatigaTerkini

Selain Karang taruna, group-group budaya lokal seperti Group Tari Tani Ibu-ibu Pulutan, Sufi Nusantara dan Group Rebana setempat juga ikut memeriahkan pergelaran PULUTAN FAIR 2022 kali ini.

Berbicara dalam sambutannya, Bapak Walikota Salatiga sangat mengapresiasi kegiatan PULUTAN FAIR 2022 karena memiliki kepedulian terhadap UMKM yang terdampak oleh pandemi selama lebih dari 2 tahun.

Dengan pelaksanaan PULUTAN FAIR 2022 ini diharapkan UMKM bisa bangkit dan pulih seperti sediakala. 

Bapak Walikota juga berterima kasih kepada warga Pulutan yang telah mendukung beliau dalam 2 periode kepemimpinannya di Salatiga.

PULUTAN FAIR 2022, Kegiatan Membangkitkan UMKM Paska Pandemi yang Digagas Oleh Kelurahan Pulutan Salatiga SalatigaTerkini

Pemilihan area Pohon Pengantin sebagai lokasi kegiatan juga bukan tanpa alasan. Menurut bu Chomsatun, pemilihan tempat ini karena Pohon Pengantin bukan saja sebagai ikon Pulutan namun juga Ikon Kota Salatiga sehingga kegiatan ini diharap mampu mengangkat potensi wisata di wilayah Kelurahan Pulutan.

Menutup perbincangan dengan SalatigaTerkini, ibu Chomsatun berharap acara seperti PULUTAN FAIR ini bisa diselenggarakan secara rutin agar para pelaku UMKM dan juga Warga mendapat media untuk berkarya.***

 

Editor: Ari Pianto

Tags

Terkini

Terpopuler