Jangan Panik! 6 Tips yang Harus Dilakukan Saat Barang Tertinggal Di Kereta Api

- 12 Februari 2023, 20:11 WIB
Tips barang yang tertinggal di stasiun atau kereta api
Tips barang yang tertinggal di stasiun atau kereta api /Instagram/@kai121_

SalatigaTerkini - Kereta Api masih menjadi pilihan bagi masyarakat yang hendak melakukan perjalanan antar kota.

Salah satu opsi masyarakat ketika hendak melakukan perjalanan keluar kota bahkan keluar provinsi yakni menggunakan kereta api.

Mengapa kereta api masih menjadi moda transportasi umum yang laris digunakan masyarakat?

Alasan utamanya yakni dari segi efisiensi, kenyamanan dan keselamatan.

Baca Juga: Produk Sunscreen Khusus Remaja Berusia 13 Tahun, Melindungi Dari Teriknya Sinar Matahari

Baca Juga: Rekomendasi Sleeping Mask Bagi Remaja Berusia 13 Tahun, Menyegarkan Saat Bangun Tidur!

Kereta api sangat efisien karena sangat jarang terkena kendala waktu salah satunya terkena macet .

Kenyamanan di kereta sudah tidak diragukan lagi karena terdapat pilihan kelas yang memberikan kebebasan penumpang untuk memilik kelas dan fasilitasnya sendiri.

Dari segi keamanan, kereta api jadi salah satu transportasi umum yang jarang terjadi kecelakaan dibandinh dengan transportasi umum lainnya.

Namun, apa yang harus dilakukan saat barang tertinggal di kereta api? Penumpang harus menghubungi siapa dan kemana?

Dalam artikel ini akan membahas tentang tips saat barang tertinggal diatas kereta api.

1. Tetap tenang dan jangan panik. Ingat - ingat dimana terakhir barang tersebut berada.

2. Buat laporan barang hilang ke petugas customer service di stasiun, petugas keamanan maupun bagian lost and found.

3. Penumpang juga bisa menghubungi call center 121, Whatsapp (0811-1211-1121)  atau direct message (DM) Twitter/Facebook KAI121.

4. Sampaikan ciri - ciri barang, kode boking tiket apabila barang tertinggal diatas kereta.

5. Apabila menghubungi lewat call center 121, maka petugas akan menghubungi dan menyampaikan informasi barang tertinggal melalui telepon, email atau direct message (DM) Twitter/Facebook KAI121.

6. Hindari memberikan informasi kode booking atau detail barang kepada pihak yang tidak berkepentingan.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Moisturizer Bagi Remaja Berusia 13 Tahun, Cocok Untuk Kulit Sensitif

Baca Juga: Lirik dan Makna Lagu Terbaru Mahalini - Sial : Bagaimana Dengan Aku Terlanjur Mencintaimu?

Demikian informasi mengenai 6 tips yang harus dilakukan saat barang tertinggal di kereta api.***

Editor: Ari Pianto

Sumber: Instagram/@KAI121_


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah