Rekomendasi 4 Bus ini Bakal Mengantarkanmu dari Semarang ke Denpasar

5 November 2022, 09:18 WIB
Rekomendasi 4 Bus ini Bakal Mengantarkanmu dari Semarang ke Denpasar /(nstagram/karoserigunungmas/

SalatigaTerkini - Denpasar, Bali merupakan destinasi wisata favorit oleh kebanyakan orang.

Destinasi wisata pantai dengan segala keindahannya dan restoran beserta bar yang mewah ada di Pulau Bali ini.

Sedangkan Semarang terkenal dengan suasana malam dan citylight menambah keromantisan disetiap sudut ibukota Provinsi Jawa Tengah ini.

Selain itu, Semarang juga terdapat destinasi wisata sejarah yang ramah keluarga.

Untuk para backpacker tak ada salahnya untuk mencoba mengunjungi kedua kota ini dengan menggunakan transportasi umum yakni bus.

Baca Juga: Nathalie Holscher Tegaskan Mantan Pacar Bukan Orang Ketiga Penyebab Cerai Dari Sule, Ngaku Hanya Konsultasi

Baca Juga: Anya Geraldine Buat Kagum Jadi Mystique 'X-Men', Chef Arnold Ngaku Bakal Nangis Ketakutan Hingga Ngompol

Untuk tarif bus bervariasi dari 290 ribu hingga 450 ribu dengan kelas dan fasilitas yang berbeda.

Dalam artikel kali ini akan membahas bus apa saja yang melayani rute Semarang - Denpasar PP dan harga tiket bulan November 2022.

Rekomendasi Bus Semarang, Jawa Tengah - Denpasar, Bali PP

1. Pahala Kencana

Armada bus kelas executive dengan kapasitas 32 penumpang disiapkan oleh PO ini untuk mengantarkan anda dari Semarang ke Bali.

Jam keberangkatan dilakukan pada jam 1 siang dengan titik keberangkatan di Pucang Gading, Semarang dengan tarif Rp 300.000 sekali jalan.

Baca Juga: Melon Music Awards 2022: Daftar Lengkap Nominasi MMA 2022, Ada BTS, BIGBANG Hingga BLACKPINK

Baca Juga: Selena Gomez Sebut Ada Kemungkinan Tak Bisa Punya Anak, Efek Obat Gangguan Bipolar

2. Gunung Harta

Armada yang digunakan untuk rute ini yakni kelas executive dengan susunan kursi 2-2 dengan kapasitas penumpang 34 tempat duduk.

Semua kursi atau seat sudah dilengkapi dengan sandaran kaki (legrest) dan juga ada fasilitas toilet di dalam bus.

Namun harus diketahui, toilet ini boleh digunakan saat bus berjalan dan kaki untuk buang air kecil saja.

Jadwal keberangkatan bus Semarang Bali dari Gunung Harta ini dilakukan sekali dalam sehari pada pukul 11.30 WIB dengan tarif Rp 280.000 per orang di terminal Penggaron.

3. Safari Dharma Raya

Perusahaan Otobus (PO) selanjutnya yang melayani trayek Semarang - Denpasar yakni Safari Dharma Raya.

Namun sayangnya, tidak semua hari melakukan pemberangkatan. Safari Dharma Raya memberangkatkan armadanya di hari-hari tertentu yakni hari Rabu, Jumat, dan Minggu.

Jadwal keberangkatan dilakukan setiap jam 9 pagi dari jalan Dr. Cipto, Semarang dengan tarif per penumpang sebesar Rp 285.000.

4. Madu Kismo

Sama seperti Safari Dharma Raya, PO. Madu Kismo hanya memberangkatkan armadanya setiap hari Senin, Rabu, dan Sabtu, selain hari tersebut, tidak tersedia.

Jadwal keberangkatan dilakukan pukul 12.30 dari Terminal Mangkang dengan tujuan akhir pool Madu Kismo Denpasar.

Harga tiket bus Semarang Bali ini dibanderol sebesar Rp 300.000 per tiket.

Demikian informasi mengenai rekomendasi bus yang melayani trayek Semarang - Denpasar Bali PP dan harga tiketnya.***

Editor: Ari Pianto

Sumber: berbagai sumber

Tags

Terkini

Terpopuler