KOVO V-League: Zia Sumbang 31 Poin, Megawati Cetak 16 Poin Dalam Kemenangan 3-1 Red Sparks Atas Hi-Pass

- 28 Februari 2024, 10:14 WIB
KOVO V-League: Zia Sumbang 31 Poin, Megawati Cetak 16 Poin Dalam Kemenangan 3-1 Red Sparks Atas Hi-Pass
KOVO V-League: Zia Sumbang 31 Poin, Megawati Cetak 16 Poin Dalam Kemenangan 3-1 Red Sparks Atas Hi-Pass /Instagram @red__sparks

SalatigaTerkini - Kabar terkini Liga Voli Putri Korea KOVO V-League, Jung Kwan Jang Red Sparks menang 3-1 atas Korea Expressway Corporation Hi-Pass.

Pada laga yang berlangsung Selasa 27 Februari 2024 kemarin, Jang Kwan Jang Red Sparks berhasil memgalahkan Hi-Pass dalam lanjutan putaran 6 Liga Voli Putri Korea.

Kemenangan Red Sparks di laga kedua mereka di putaran 6, semakin mengokohkan posisi mereka di peringkat 3 klasemen.

Laga yang diselenggarakan di Gimcheon Indoor Stadium berakhir dengan skor set 3-1 (25-19, 25-16, 22-25, dan 25-22) dengan kemenangan Jung Kwan Jang.

Baca Juga: Pelatih Red Sparks Ko Hee Jin 'Cemberut' Meski Menang 3-1 Atas Hi-Pass, Kritik Tajam Performa MD Hoyoung

Dengan kemenangan tersebut, Jung Kwan Jang berhasil meraih 5 kemenangan berturut-turut mencatatkan 18 kemenangan dan 14 kekalahan (56 poin).

Poin tersebut semakin memperlebar selisih poin dengan peringkat 4 GS Caltex (17 kemenangan dan 14 kekalahan) dengan selisih 8 poin.

Sebaliknya tuan rumah Korea Expressway Corporation Hi-Pass kini berada di peringkat ke-6, mengalamj kekalahan tiga kali berturut-turut, mencatatkan 10 kemenangan dan 22 kekalahan (33 poin).

Nyatanya pemain asing Ivan Bukiric (nama tercatat Bukiric) yang berhasil mencetak 33 poin di dalam laga tersebut, masih gagal membawa Hi-Pass di jalur kemenangan.

Baca Juga: Siapa Itu Ko Hee Jin? Profil Biodata Pelatih Red Sparks Klub yang Dibela Megawati Hangestri di Korea

Giovanna Milana Jadi MVP

Pemain asing Giovanna Milana (nama terdaftar Zia) memimpin tim meraih kemenangan dengan mencetak 31 poin.

Sementara pemain kuota Asia asal Indonesia Megawati Hangestri (nama terdaftar Mega) menyumbang dengan 16 poin.

Lee Soyoung dan Jeong Hoyoung juga berkontribusi pada kemenangan tim dengan 9 poin, sementara Park Eun Jin dan Lee Seon Woo menyumbang poin dengan 5 monster blok.

Sayangnya dalam sesi wawancara, Pelatih Ko Hee Jin mengungkapkan kekecewaannya kepada para pemain karena memberikan seharusnya mampu meneng 3-0.

Pasalnya di set 3, para blocker Red Sparks memberikan 6 poin mudah kepada Bukiric terutama penampilan Middle Blocker Jeong Hoyoung yang tak luput dari kritik.

Demikian informasi terkait Zia menyumbang 31 poin dan Megawati 16 poin dalam kemenangan Red Sparks atas Hi-Pass di laga kedua putaran 6 Liga Voli Putri Korea.***

Editor: Sofi Wulandari

Sumber: Xports News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x