SEPAKAT: Palmeiras Setuju Melepas Matias Vina ke AS Roma

- 20 Juli 2021, 16:16 WIB
Matias Vina, bek kiri Palmeiras asal Uruguay dikabarkan akan segera merapat ke Roma
Matias Vina, bek kiri Palmeiras asal Uruguay dikabarkan akan segera merapat ke Roma /instagram.com/@matiasv17

SalatigaTerkini - Cederanya Leonardo Spinazzola setidaknya sampai pertengahan musim membuat Roma bergerak cepat untuk mengambil Matias Vina dari Palmeiras.

Sebelumnya dilaporkan Palmeiras menolak proposal transfer Roma untuk Matias Vina sebesar €10 juta ditambah dengan bonus karena klub Brazil tersebut masih memiliki kewajiban pembagian uang transfer kepada Nacional de Montevideo, klub lama Matias Vina.

Roma pun menaikkan tawarannya menjadi €11 juta ditambah bonus yang mencapai €2,5 juta pada propoasalnya yang kedua agar proses transfer segera rampung.

Baca Juga: Menarik! Crazy Rich Perang Harga di Lelang Mobil Nissan March 1997 Arief Muhammad

Jurnalis Uruguay (Gonzalo Ronchi dari Sport 890), dilansir dari Football Italia melaporkan Palmeiras dan Roma telah bersepakat dengan transfer ini.

Palmeiras pun akhirnya bersedia melepas Matias Vina ke Roma dan sebagai kesepakatan asli dengan Nacional de Montevideo, Palmeiras harus membagi uang transfer tersebut sekitar €4,4 juta.

Sport Italia dan Sky Sport Italia telah mengklaim kedatangan Matias Vina ke Roma adalah pilihan pertama Roma untuk menggantikan Spinazzola yang cedera akibat sobeknya otot Achilles-nya ketika bermain di Euro 2020.

Baca Juga: Kisah Kades di Klaten Angkut Peti Mati Pakai Motor, Pengabdiannya Jadi Viral

Matias Vina yang juga merupakan pemain timnas Uruguay tersebut berperan utama sebagai bek kiri meskipun ia juga bisa ditempatkan di peran penting seperti bek tengah.

Halaman:

Editor: Winang Pranandana

Sumber: Football Italia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah