Menang Dari Bologna Jadi Bekal Hadapi Ajax, Fonseca Pun Kagum Debut Bryan Reynolds

- 12 April 2021, 18:45 WIB
Bek kanan Roma, Bryan Renolds, yang juga bermain untuk timnas USA
Bek kanan Roma, Bryan Renolds, yang juga bermain untuk timnas USA /instagram.com/@bryanrenoldsjr

“Saya pikir kami menciptakan lebih banyak peluang untuk mencetak lebih banyak gol dan pantas mendapatkan kemenangan.”

Tadi malam Henrikh Mkhitaryan yang telah sembuh dari cedera masuk dari bangku cadangan dan diharapkan bisa bermain di leg kedua kontra Ajax pekan ini.

Baca Juga: Gara-Gara Wasit Salah Dengar ‘Bastardo’, Ibrahimovic Hendak Ajukan Banding Atas Kartu Merahnya

“Kami akan melihat bagaimana Miki, dia hanya ikut satu sesi latihan dengan kami, tetapi penting bagi kami untuk membuatnya bisa bermain pada hari Kamis.”

“Ajax adalah tim yang sangat kuat, kami harus berkonsentrasi penuh di lini pertahanan dan tidak melakukan kesalahan lagi. Kami harus bermain 100 persen, karena pertandingan besok akan sangat sulit.”

“Tim harus menyadari bahwa kompetisi belum selesai dan kami membutuhkan kinerja yang sempurna jika kami ingin lolos.”

Baca Juga: Apabila Roma Juara Liga Eropa, Fonseca Tetap Bisa Pergi

Bryan Reynolds memberikan kejutan hari ini dengan debut Serie A pertamanya setelah pindah dari MLS.

“Dia belajar banyak, dia bermain jauh lebih baik, tetapi kita tidak boleh lupa dia masih muda dan baru saja datang dari gaya bermain sepak bola yang sama sekali berbeda.”

“Itu tidak mudah baginya, dia mungkin awalnya sedikit cemas, tapi saya menyukai penampilannya dan dia bisa melakukannya lebih baik baik di masa mendatang,” tutup Fonseca.

Halaman:

Editor: Winang Pranandana

Sumber: Football Italia


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah