Paulo Dybala: Dulu Pahlawan Sekarang Bukan Apa-apa di Juventus

- 7 April 2021, 20:35 WIB
Misteri masa depan Paulo Dybala di Juventus.
Misteri masa depan Paulo Dybala di Juventus. /AFP

SalatigaTerkini - Masa depan dan karir Paulo Dybala di Juventus semakin diragukan akibat perilaku yang ditimbulkan oleh pemain Argentina tersebut.

Juventus kabarnya telah menarik kembali tawaran perpanjangan kontrak mereka untuk Dybala.

Kontrak Dybala yang masih berlaku saat ini adalah senilai €7,5 juta per tahun yang akan berakhir pada Juni 2022 dan Juventus telah menawarkan kontrak baru €10 juta per tahun.

Baca Juga: AC Milan Tersenyum Amankan Jasa Ibrahimovic

Calcimercato.com melansir bahwa Dybala telah menolak tawaran perpanjangan €10 juta per tahun tersebut dan menuntut kontrak baru sebesar €15 juta per tahun.

Sayangnya penolakan Dybala Itu terjadi setelah pemain Argentina itu menerima sanksi dari klub setelah melanggar aturan lockdown minggu lalu saat menghadiri pesta pribadi di rumah Weston McKennie bersama rekan setim mereka, Arthur.

Akibatnya, Dybala menghadapi konsekuensi yang cukup menyakitkan terkait perpanjangan kontraknya.

Baca Juga: Guardiola: Manchester City Sedang Tidak Punya Uang

Juventus menarik kembali penawaran perpanjangan kontrak kepada Dybala yang senilai €10 juta per tahun tersebut.

Halaman:

Editor: Winang Pranandana

Sumber: Football Italia


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x