Meski Kim Yeon Kyung Raih 30 Poin, Red Sparks Patahkan Kemenangan 7 Kali Beruntun Pink Spiders

25 Februari 2024, 11:37 WIB
Meski Kim Yeon Kyung Raih 30 Poin, Red Sparks Patahkan Kemenangan 7 Kali Beruntun Pink Spiders /Instagram @hkpinkspiders, Instagram @red__sparks

SalatigaTerkini - Kemenangan Jung Kwan Jang Red Sparks atas Pink Spiders pada laga perdana keduanya di putaran 6 Liga Voli Putri Korea KOVO V-League masih jadi perbincangan hangat.

Jung Kwan Jang memenangkan pertandingan kandang saat melawan Heungkuk Life Insurance yang diadakan di Chungmu Gymnasium di Daejeon pada 24 Februari kemarin.

Red Sparks menang atas Pink Spiders dengan skor set 3 banding 1 (25-23, 25-22, 25-27, 25-23 ), sekaligus menjadi kemenangan 4 kali beruntun. 

Hasil tersebut membuat Jung Kwan Jang memperoleh 3 poin mempertahankan posisi ketiga mereka dengan 53 poin (17 kemenangan, 14 kekalahan).

Baca Juga: Red Sparks Menang 4 Kali Beruntun, Kokohkan Peringkat 3 Klasemen

Selisih poin Red Sparks dengan peringkat 4 GS Caltex bertambah lebar menjadi 8 poin, sehingga memperbesar kemungkinan mereka melaju ke babak playoff (PO).

Zia sukses menyumbang poin tertinggi tim dengan 28 poin, kemudian disusul pevoli Indonesia Megawati dengan 19 poin.

Middle Bloker Jeong Ho-young juga membantu dengan 12 poin, dan pemain veteran Lee So-young menyumbang dengan 10 poin.

Meskipun Kim Yeon Kyung mencetak poin tertinggi dengan 30 poin, hal itu tidak dapat membantu Heungkuk Life Insurance untuk menang.

Baca Juga: Pelatih Red Sparks Ko Hee Jin Nangis Usai Menang 3-1 Atas Pink Spiders Putaran 6 KOVO V-League

Opposite Spiker Willow Johnson mencetak 23 poin dan  Raina mencetak 11 poin, juga belum cukup mengantarkan Pink Spiders membawa pulang poin penuh.

Jang Kwan Jang sukses mematahkan ambisi Pink Spiders untuk membuat rekor kemenangan 7 kali beruntun seperti di putaran 5 sebelumnya.

Saat ini si kalsemen, Kim Yeon Kyung berada di posisi kedua, tertinggal dua poin di belakang pemuncak klasemen Hyundai Engineering & Construction.

Demikian informasi terkait Ratu Voli Korea Kim Yeon Kyung menyumbang 30 poin untuk Pink Spiders belum cukup mengalahkan Red Sparks di laga perdana putaran 6 KOVO V-League.***

Editor: Sofi Wulandari

Sumber: Naver

Tags

Terkini

Terpopuler