Gunung Ruang Sulawesi Utara Erupsi Hari Ini 19 April 2024, Tinggi Kolom Letusan 400 Meter Diatas Puncak

- 19 April 2024, 17:22 WIB
Gunung Ruang Sulawesi Utara Erupsi Hari Ini 19 April 2024, Tinggi Kolom Letusan 400 Meter Diatas Puncak
Gunung Ruang Sulawesi Utara Erupsi Hari Ini 19 April 2024, Tinggi Kolom Letusan 400 Meter Diatas Puncak /magma.esdm.go.id

SalatigaTerkini - Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) melaporkan bahwa Gunung Ruang erupsi hari ini 19 April 2024.

Gunung Ruang mengalami erupsi hari ini tepatnya pukul 17.06 WITA dengan ketinggian kolom letusan mencapai 400 meter diatas puncak.

Teramati kolom abu erupsi Gunung Ruang terlihat berwarna kelabu dengan intensitas tebal dan mengerah ke Selatan.

"Terjadi erupsi G. Ruang pada hari Jumat, 19 April 2024, pukul 17:06 WITA. Tinggi kolom letusan teramati ± 400 m di atas puncak (± 1125 m di atas permukaan laut). Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal ke arah selatan. Saat laporan ini dibuat, erupsi masih berlangsung," bunyi laporan yang diunggah di magma.esdm.go.id.

Baca Juga: Gempa Terkini M3.5 Guncang Mamasa Sulawesi Barat Hari Ini 19 April 2024

Peringatan

Masyarakat, wisatawan dan pengunjung di sekitar Gunung Ruang diminta agar tetap waspada dan tidak memasuki wilayah radius 6 km dari pusat kawah aktif gunung.

Lebih lanjut masyarakat yang tinggal di Pulau Tagulandang dan masuk radius 6 km dari puncak diminta mengungsi.

Mengingat potensi lontaran batuan pijar, luruhan awan panas (surge), dan tsunami dapat terjadi karena runtuhan tubuh yang jatuh ke dalam laut, masyarakat dihimbau waspada.

Halaman:

Editor: Sofi Wulandari

Sumber: magma.esdm.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x