Status Gunung Lewotobi Laki-Laki di Flores Naik Ke Level IV 'AWAS', Teramati Sinar Api Hingga Lontaran Pijar

- 10 Januari 2024, 07:26 WIB
Status Gunung Lewotobi Laki-Laki di Flores Naik Ke Level IV 'AWAS', Teramati Sinar Api Hingga Lontaran Pijar
Status Gunung Lewotobi Laki-Laki di Flores Naik Ke Level IV 'AWAS', Teramati Sinar Api Hingga Lontaran Pijar /vsi.magma.esdm

SalatigaTerkini - Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi merubah stastus aktivitas Gunung Lewotobi Laki Laki yang terletak di Flores jadi level IV.

Gunung Lewotobi Laki Laki sebelumnya berstatus siaga atau di level III, namun berdasarkan evaluasi secara menyeluruh, PVMBG meningkatkan status ke level IV atau AWAS.

Berdasarkan hasil evaluasi periode 1 Januari hingga 9 Januari 2024 kemarin, Gunung Lewotobi Laki Laki mengalami letusan setinggi 1500 meter diatas puncak.

"Gunung api terlihat jelas hingga tertutup Kabut. Teramati asap kawah utama berwarna putih, kelabu dan coklat dengan intensitas sedang hingga tebal tinggi sekitar 300-1500 meter dari puncak. Cuaca cerah hingga hujan, angin lemah ke arah utara, timur laut, barat daya, barat dan barat laut. Suhu udara sekitar 20-30°C. Terjadi Letusan dengan tinggi 1000-1500 meter dari puncak, kolom abu letusan berwarna kelabu. Guguran teramati dengan jarak luncur 300 meter dari puncak, dan arah luncuran ke arah utara hingga barat laut," bunyi laporan resmi PVMBG.

Baca Juga: Gunung Lewotobi Laki-Laki Erupsi Hari Ini 10 Januari 2024, Tinggi Kolom Letusan 2000 Meter Diatas Puncak

Aktivitas Lewotobi Laki Laki juga mengalami peningkatan, dimana sudah mengalami 90 kali gempa hembusan hingga 150 kali gempa vulkanik dalam periode tersebut.

"Jenis gempa yang terekam selama periode 1 – 9 Januari 2024, 3 kali gempa Letusan/Erupsi. 1 kali gempa Guguran. 90 kali gempa Hembusan. 1 kali gempa Low Frequency. 45 kali gempa Vulkanik Dangkal. 150 kali gempa Vulkanik Dalam. 4 kali gempa Tektonik Lokal. 14 kali gempa Tektonik Jauh. 5 kali gempa Tremor Menerus," bunyi lanjutan laporan.

Lewotobi juga teramati mengeluarkan sinar api dan lontaran material pijar di bagian puncak dan aliran lava di bagian rekahan berarah Barat Laut - Utara dari puncak.

Halaman:

Editor: Sofi Wulandari

Sumber: vsi.esdm.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah