Renungan Harian Kristen Tema Natal Selasa 12 Desember 2023, Gembala Penerima Kabar Baik

- 11 Desember 2023, 05:05 WIB
Ilustrasi Natal 2022.
Ilustrasi Natal 2022. /Pixabay.com/pasja1000

SalatigaTerkini - Merenungkan firman Tuhan siang dan malam merupakan perintah Tuhan seperti yang terkandung dalam Mazmur 1 ayat 2-3.

Merenungkan firman Tuhan diibaratkan seperti pohon, yang ditanam di tepi aliran air, yang menghasilkan buahnya pada musimnya, dan yang tidak layu daunnya; apa saja yang diperbuatnya berhasil.

Firman menjadi dasar dan makanan rohani bagi umat Kristiani. Kita memerlukan penyertaan Tuhan setiap harinya.

Seringkali ketika menjalani kehidupan, kita memegahkan diri di dunia dan melupakan bahwa semua terjadi karena kasih karunia Allah kepada kita.

Baca Juga: Resep Menu Masakan Nusantara : Pepes Tahu

Baca Juga: Resep Menu Masakan Nusantara : Pepes Tahu Telur Asin

Rasa sombong ini membuat kita lupa bahkan mengabaikan perkatan Tuhan dan hidup dengan kehendak sendiri.

Namun pada akhirnya, hidup dalam kehendak kita sendiri akan melelahkan dan banyak kekecewaan yang akan dialami.

Pentingnya kita menyadari bahwa hidup dalam firman dan kehendak Tuhan merupakan dasar untuk menjalani kehidupan dunia.

Dalam artikel kali ini akan membahas renungan harian Kristen yang dapat digunakan untuk bahan renungan dan saat teduh.

Renungan hari ini berjudul "Gembala, Penerima Kabar Baik" dan ayat Alkitab hari ini diambil dari Lukas pasal 2 ayat 8 - 10a.

Peristiwa kelahiran Tuhan Yesus merupakan sebuah peristiwa yang amat penting yang ditulis dalam Alkitab.

Allah memerintahkan malaikat untuk menyampaikannya secara langsung dan tidak melalui mulut para nabi.

Herannya lagi, penerima berita ini adalah para gembala, orang-orang yang dianggap rendah dan tidak penting.

Tidak banyak informasi yang dapat diketahui tentang para gembala, selain orang yang tidak berpendidikan. Diperkirakan mereka tidak memahami praktek-praktek agamawi, karena lingkungan mereka adalah padang rumput yang terisolasi.

Selain itu, mereka harus selalu berkonsentrasi penuh menjaga domba-domba.

Menurut kepercayaan Yahudi, mereka mempercayai bahwa Mesias akan muncul dari menara kawanan domba yang berdiri dekat Bethlehem, di jalan menuju Yerusalem.

Oleh sebab itu, kita dapat mempercayai mengapa Allah memilih para gembala untuk menerima pesan Ilahi tentang Domba Agung yang akan menghapus dosa manusia, melalui kematian dan kebangkitan-Nya.

Allah menyampaikan kabar kelahiran Mesias kepada gembala-gembala yang tidak pernah mengamati langit, mencari tanda, atau mempelajari theologia selama bertahun-tahun.

Hanya satu hal yang menjadi tugas para gembala, yakni mengawasi domba-domba, tanpa pernah berpikir bahwa mereka akan menerima kabar soal kelahiran Juruselamat ke dunia.

Di masa kini, Tuhan juga mau agar kita menyampaikan kabar kelahiran sang Juruselamat bagi dunia.

Jika Tuhan menganggap para gembala itu begitu penting, maka kita pun boleh percaya bahwa kita juga orang-orang penting di hadapan Tuhan.

Anda rindu segala suku bangsa, kaum dan bahasa mengenal kasih Tuhan Yesus ?

Mari....ini waktunya untuk bergerak bersama bekerja bagi kerajaan Allah melalui pelayanan kita. Amin.

Demikian informasi mengenai renungan harian Kristen Selasa, 12 Desember 2023. Semoga melalui renungan hari ini pembaca akan lebih mengerti isi dan kehendak hati Tuhan. Tuhan Yesus Memberkati.***

Editor: Ari Pianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah