Tanggal 20 Mei 2023 Memperingati Hari Apa? Berikut Informasi Lengkapnya

- 18 Mei 2023, 08:46 WIB
Tanggal 20 Mei 2023 Memperingati Hari Apa? Berikut Informasi Lengkapnya
Tanggal 20 Mei 2023 Memperingati Hari Apa? Berikut Informasi Lengkapnya /National Today

SalatigaTerkini - Berikut informasi terkait tanggal 20 Mei 2023 memperingati hari apa, peristiwa bersejarah yang terjadi di tanggal 20 Mei.

Info seputar tanggal 20 Mei 2023 memperingati hari apa, bertepatan dengan Hari Sabtu, atau 29 Legi Syawal dalam kalender Jawa.

Lalu tanggal 20 Mei 2023 memperingati hari apa?

Berikut tim SalatigaTerkini rangkumkan informasi terkait tanggal 20 Mei 2023 memperingati hari apa, baik yang ada di Indonesia dan dunia.

Baca Juga: Jadwal ANTV Hari Ini 18 Mei 2023, Jangan Lewatkan Sinema Horor Kisah Cinta Nyi Blorong

Baca Juga: Jadwal Liga Eropa EUFA Hari Ini 19 Mei 2023 Live SCTV dan Moji

Hari Kebangkitan Nasional

Kebangkitan Nasional Indonesia diperingati setiap tanggal 20 Mei. Masa ini ditandai dengan dua peristiwa penting yaitu berdirinya Budi Utomo (20 Mei 1908) dan ikrar Sumpah Pemuda (28 Oktober 1928).

HUT PSS Sleman

Perserikatan Sepakbola Sleman (PSS) merupakan klub sepak bola professional yang bermain di liga indonesia dan berbasis di Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Indonesia yang didirikan pada tanggal 20 Mei 1976.

Baca Juga: Jadwal Piala Sudirman Hari Ini 18 Mei 2023, Lengkap Skuad Indonesia yang Berlaga Lawan Thailand

Baca Juga: Desta Layangkan Gugatan Cerai, Pengakuan Soal Kerap Cekcok Dengan Natasha Rizky Kembali Disorot

HUT Kodam III Siliwangi

Komando Daerah Militer III/Siliwangi (disingkat Kodam III/SLW) merupakan Komando Kewilayahan Pertahanan yang meliputi provinsi Banten, dan Jawa Barat yang dibentuk pada 10 Mei 1946.

Hari Bunga Internasional

Hari Bunga dirayakan setiap tahun pada tanggal 20 Mei. Biasanya pecinta lingkungan dan pelestari memberikan edukasi terkait kesadaran tentang konservasi bunga dan apa yang dapat dilakukan untuk menyelamatkan spesies bunga yang terancam punah.

Hari Bibit Warisan Internasional

Hari Bibit Warisan Internasional diperingati setiap tahun pada akhir minggu ketiga bulan Mei, tahun ini, jatuh pada 20 Mei.

Peringatan ini bertujuan untuk menyelamatkan hewan ternak dan ras hewan langka seperti babi Zaman Besi, Bebek Shetland, dan sapi Shorthorn Perah Utara dari perlakuan kasar dan kepunahan serta meningkatkan kesadaran tentang hewan ternak lainnya, terutama yang populasinya menurun.

Hari Sneakers Merah Internasional

Hari Sneakers Merah Internasional yang diperingati pada tanggal 20 Mei. Organisasi nirlaba Red Sneakers for Oakley mengajak seluruh dunia untuk memakai sepatu merah dengan tujuan menarik perhatian pada masalah alergi makanan yang meningkat, yang mempengaruhi sekitar 250 juta orang di seluruh dunia.

Acara ini juga berfungsi sebagai platform untuk meningkatkan kesadaran tentang bahaya yang terkait dengan alergi makanan.

Hari Arthritis Autoimun Sedunia

Hari Arthritis Autoimun Sedunia diperingati pada 20 Mei dan digagas oleh Gerakan Arthritis Autoimun Internasional (IAAM) untuk meningkatkan kesadaran tentang penyakit autoimun dan autoinflamasi yang bermanifestasi dengan artritis.

Penyakit autoimun dan kondisi autoinflamasi mengacu pada penyakit yang menyebabkan kerusakan pada organ, jaringan, atau sel tubuh karena respons imun yang hiperaktif.

Gangguan autoimun terjadi ketika sistem kekebalan tubuh menimbulkan reaksi berbahaya terhadap beberapa faktor, yang membuatnya menyerang dirinya sendiri, diperkirakan 23,5 juta orang di seluruh dunia dipengaruhi oleh beberapa bentuk penyakit autoimun.

Hari Lebah Sedunia

Hari Lebah Sedunia diperingati di seluruh dunia pada tanggal 20 Mei. Pada hari ini, acara perlebahan diadakan untuk mengedukasi masyarakat umum tentang pentingnya lebah dan beternak lebah.

Ada penekanan khusus pada peran lebah sebagai penyerbuk dan bagaimana mereka membantu menghidupkan kembali tutupan hutan.

Karena populasi lebah terancam, Hari Lebah Sedunia memberikan edukasi terkait cara melindungi lebah dan penyerbuk lainnya.

Awalnya Asosiasi Peternak Lebah Slovenia yang memiliki inisiatif menggagas peringatan Hari Lebah Sedunia, yang kini dirayakan oleh pecinta lingkungan di seluruh dunia.

Demikian informasi terkait tanggal 20 Mei 2023 memperingati hari apa, perayaan dan peringatan penting setiap tanggal 20 Mei di Indonesia dan dunia.***

Editor: Sofi Wulandari

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x