Renungan Harian dan Saat Teduh Kristen Selasa 2 Mei 2023, Kaya Dalam Kemurahan

- 1 Mei 2023, 07:36 WIB
Pilih buku atau pohon di gambar tes psikologi kali ini untuk mengungkapkan level kemurahan hati Anda sebenarnya. Mdzol
Pilih buku atau pohon di gambar tes psikologi kali ini untuk mengungkapkan level kemurahan hati Anda sebenarnya. Mdzol //Mdzol

Dalam artikel kali ini akan membahas renungan harian Kristen yang dapat digunakan untuk bahan renungan dan saat teduh.

Renungan hari ini berjudul "Kaya Dalam Kemurahan" dan ayat Alkitab hari ini diambil dari 2 Korintus pasal 8 ayat 2.

Selagi dicobai dengan berat dalam berbagai penderitaan, sukacita mereka meluap dan meskipun mereka sangat miskin, namun mereka kaya dalam kemurahan.

( 2 Korintus 8:2 )

Saat itu, jemaat Kristen mula-mula menghadapi berbagai permasalahan. Tidak hanya permasalahan secara sosial dan politik, namun juga persoalan dalam hal ekonomi.

Banyak di antara mereka adalah orang-orang yang kehidupan ekonominya sangat susah dan dapat dikatakan mereka adalah orang-orang yang miskin.

Mereka hidup dalam kekurangan dan penderitaan.

Rasul Paulus memberikan nasihat kepada mereka untuk saling memperhatikan dan nasihat ini mendapatkan respon yang baik dari jemaat.

Mereka kemudian saling tolong-menolong dan berbagi beban. Jemaat dari Makedonia yang sekalipun mereka hidup dalam kekurangan dan penderitaan, namun mereka belajar untuk memberikan yang terbaik, dengan kerelaan, sesuai kemampuan mereka, bahkan ada yang memberi melampaui kemampuannya.

Meski mereka miskin, namun mereka kaya dalam kemurahan. Mereka memberi karena hati yang digerakkan dengan berbelas kasihan kepada mereka yang berkekurangan.

Halaman:

Editor: Ari Pianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah