Kapan Hari Ulang Tahun TNI AU 2023? Sejarah Singkat Terbentuknya Tentara Nasional Indonesia Angkatan Udara

- 5 April 2023, 10:08 WIB
Kapan Hari Ulang Tahun TNI AU? Berikut Informasi Lengkapnya
Kapan Hari Ulang Tahun TNI AU? Berikut Informasi Lengkapnya /tni-au.mil.id

Kemudian lada tanggal 23 Januari 1946 TKR berubah menjadi TRI, sebagai kelanjutan dari perkembangan tunas Angkatan Udara.

TKR Djawatan Penerbangan resmi diubah menjadi Tentara Republik Indonesia Angkatan Oedara (TRI AO) berdasarkan Penetapan Presiden Republik Indonesia No 6/SD/1946 dengan Kepala Staf Komodor Udara R. Soerjadi Soerjadarma.

Baca Juga: Tanggal 6 April 2023 Memperingati Hari Apa? Berikut Informasi Lengkapnya

Baca Juga: Gempa Lembata M5.0 4 April 2023 Tidak Berpotensi Tsunami, Disebabkan Subduksi Lempeng

Pada tanggal 9 April 1946, TRI dihapuskan dan diganti menjadi Angkatan Udara Republik Indonesia, yang kini diperingati sebagai hari lahirnya TNI AU yang diresmikan bersamaan dengan berdirinya Tentara Nasional Indonesia (TNI).

Dilansir dari laman resmi tni-au.mil.id, modal awal TNI AU adalah pesawat-pesawat hasil rampasan dari tentara Jepang seperti jenis Cureng, Nishikoren, serta Hayabusha.

Pesawat-pesawat inilah yang merupakan cikal bakal berdirinya TNI AU. Setelah keputusan Konferensi Meja Bundar tahun 1949, TNI AU menerima beberapa aset Angkatan Udara Belanda meliputi pesawat terbang, hanggar, depo pemeliharaan, serta depot logistik lainnya.

Beberapa jenis pesawat Belanda yang diambil alih antara lain C-47 Dakota, B-25 Mitchell, P-51 Mustang, AT-6 Harvard, PBY-5 Catalina, dan Lockheed L-12.

Tahun 1950, TNI AU mengirimkan 60 orang calon penerbang ke California Amerika Serikat, mengikuti pendidikan terbang pada Trans Ocean Airlines Oakland Airport (TALOA).

Saat itu TNI AU mendapat pesawat tempur dari Uni Soviet dan Eropa Timur, berupa MiG-17, MiG-19, MiG-21, pembom ringan Tupolev Tu-2, dan pemburu Lavochkin La-11. Pesawat-pesawat ini mengambil peran dalam Operasi Trikora dan Dwikora.

Halaman:

Editor: Sofi Wulandari

Sumber: tni-au.mil.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah