Tanggal 1 April 2023 Memperingati Hari Apa? Berikut Informasi Lengkapnya

- 1 April 2023, 07:05 WIB
Tanggal 1 April 2023 Memperingati Hari Apa? Berikut Informasi Lengkapnya
Tanggal 1 April 2023 Memperingati Hari Apa? Berikut Informasi Lengkapnya /Pixabay/Alexas_Fotos

SalatigaTerkini - Berikut informasi terkait tanggal 1 April 2023 memperingati hari apa, baik peristiwa bersejarah di Indonesia maupun internasional.

Pada tanggal 1 April 2023 memperingati hari apa, bertepatan dengan Hari Sabtu, atau 10 Pahing dalam sistem penanggalan kalender Jawa.

Lalu tanggal 1 April 2023 memperingati hari apa?

Baca Juga: Gempa Hari Ini 1 April 2023 Guncang Ruteng, Magnitudo 4.5

Baca Juga: Inilah Harga Tiket Lebaran Bus Pandawa87 Tanggal 17 18 19 20 21 April 2023,Kelas Executive dan Super Executive

Berikut tim SalatigaTerkini rangkumkan seputar tanggal 1 April 2023 memperingati hari apa, yang dilansir dari berbagai sumber.

1. Hari Penyiaran Nasional (Harsiarnas)

Hari Penyiaran Nasional adalah hari untuk memperingati lahirnya lembaga penyiaran radio pertama milik bangsa Indonesia yang bernama Solosche Radio Vereeniging (SRV) yang berdiri tanggal 1 April 1933.

Berdirinya SRV atas prakarsa penguasa kadipaten Mangkunegaran, Solo, Kanjeng Gusti Adipati Aryo (KGPAA) Mangkunagoro VII.

Presiden RI Joko Widodo telah menetapkan 1 April sebagai Hari Penyiaran Nasional melalui Keputusan Presiden Nomor 9 Tahun 2019 tentang Hari Penyiaran Nasional pada tanggal 29 Maret 2019.

Deklarasi Harsiarnas pertama kali dilakukan pada 1 April 2010 di Surakarta yang diprakarsasi oleh Hari Wiryawan yang waktu itu sebagai anggota Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Jawa Tengah.

Baca Juga: Renungan Harian dan Saat Teduh Kristen Minggu 2 April 2023, Juruselamat? Pentingkah?

Baca Juga: Renungan Harian dan Saat Teduh Kristen Sabtu 1 April 2023, Kita Butuh Juru Selamat

2. Hari Bank Dunia

Hari Bank Dunia Internasional diperingati setiap tanggal 1 April 2023. Bank Dunia World Bank merupakan sebuah lembaga keuangan internasional yang menyediakan pinjaman kepada negara berkembang untuk program pemberian modal.

3. April Mop (April Fools' Day)

April Mop, dikenal dengan April Fools' Day dalam bahasa Inggris, diperingati setiap tanggal 1 April setiap tahun.

Pada hari itu, orang dianggap boleh berbohong atau memberi lelucon kepada orang lain tanpa dianggap bersalah.

April Mop ditandai dengan tipu-menipu dan lelucon lainnya terhadap keluarga, musuh, teman bahkan tetangga dengan tujuan mempermalukan orang-orang yang mudah ditipu.

Di beberapa negara seperti Inggris dan Australia serta Afrika Selatan, lelucon hanya boleh dilakukan sampai siang atau sebelum siang hari.

Namun di tempat lain seperti Kanada, Prancis, Irlandia, Italia, Rusia, Belanda, dan Amerika Serikat lelucon bebas dimainkan sepanjang hari. 

4. Hari Jadi Kota Blitar

Kota Blitar terbentuk pada 1 April 1906. Kota Blitar berulang tahun ke-117 tahun pada hari ini, Sabtu 1 April 2023.

Blitar merupakan sebuah kota yang terletak di bagian Selatan provinsi Jawa Timur, Indonesia. Kota ini terletak sekitar 167 km sebelah barat daya Surabaya dan 80 km sebelah barat Malang. Kota ini merupakan enklave dari Kabupaten Blitar.

5. Hari Jadi Kota Sukabumi

Kota Sukabumi terbentuk pada 1 April 1914. Kota Sukabumi berulang tahun ke-109 pada hari ini, Sabtu 1 April 2023.

Sukabumi adalah sebuah kota yang berada di provinsi Jawa Barat, Indonesia. Kota ini merupakan bagian dari enklave Kabupaten Sukabumi.

Luas wilayah kota Sukabumi urutan ketiga terkecil di Jawa Barat setelah Kota Cirebon dan Kota Cimahi, yakni 48,33 km².

Jumlah penduduk kota Sukabumi pada tahun 2021 sebanyak 353.455 jiwa, kota ini adalah Sang Mutiara dari Priangan Barat, meskipun tidak seluas kota Tasikmalaya.

6. Hari Jadi Kota Malang

Kota Malang terbentuk pada 1 April 1914 silam. Kota Malang berulang tahun ke-109 pada hari ini, Sabtu 1 April 2023.

Kota Malang adalah sebuah kota yang terletak di provinsi Jawa Timur, Indonesia,Kota terbesar kedua di Jawa Timur setelah Surabaya, dan kota terbesar ke-12 di Indonesia.

Kota ini didirikan pada masa Pemerintahan Belanda pada tanggal 1 April 1914 dengan E.K Broeveldt sebagai wali kota pertama.

Kota ini terletak di dataran tinggi seluas 145,28 km² yang merupakan enklave Kabupaten Malang. Bersama dengan Kota Batu dan Kabupaten Malang, Kota Malang merupakan bagian dari kesatuan wilayah yang dikenal dengan Malang Raya.

7. Hari Ulang Tahun Nickelodeon

Haru Ulang Tahun Nickelodeon diperingati di Amerika Serikat pada tanggal 1 April. Hari tersebut memperingati peluncuran saluran kabel pertama Amerika untuk anak-anak. HUT Nickelodeon dibuat secara resmi pada tahun 2021.

Demikian informasi terkait tanggal 1 April 2023 memperingati hari apa, peristiwa bersejarah yang terjadi di Indonesia dan dunia.***

Editor: Sofi Wulandari

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x