Mario Dandy Resmi Di Drop Out Dari Universitas Prasetiya Mulya, Usai Aniaya Remaja 17 Tahun Hingga Koma

- 24 Februari 2023, 15:19 WIB
Mario Dandy Resmi Di Drop Out Dari Universitas Prasetiya Mulya, Usai Aniaya Remaja 17 Tahun Hingga Koma
Mario Dandy Resmi Di Drop Out Dari Universitas Prasetiya Mulya, Usai Aniaya Remaja 17 Tahun Hingga Koma /

SalatigaTerkini - Mario Dandy Satriyo resmi dikeluarkan atau di drop out dari tempatnya kuliah saat ini di Universitas Prasetiya Mulya.

Pada hari ini, Jumat 24 Februari 2023, Universitas Prasetiya Mulya mengelukan pernyataan resmi terkait kasus penganiayaan yang dilakukan oleh Mario Dandy Satriyo kepada remaja 17 tahun hingga koma.

Putra pejabat pajak Mario Dandy Satriyo terbukti melakukan penganiayaan kepada putra dari Pengurus Pusat (PP) GP Ansor bernama Cristalino David Ozora.

UPM mengecam keras tindakan pemukulan yang dilakukan salah satu mahasiswanya lantaran dinilai bertentangan dengan kode etik yang tercantum dalam Buku Pedoman Mahasiswa.

Baca Juga: Hotman Paris Ikut Soroti Kasus Penganiayaan Mario Dandy: Bener Sadis Kelewatan

Baca Juga: Gibran Rakabuming Dan TGB Dirubung Tawon Saat Sesi Wawancara, Ekspresi Walikota Solo Buat Salfok

"Mengecam keras tindak kekerasan itu karena bertentangan dengan kemanusiaan dan melanggar kode etik dan peraturan yang tercantum dalam Buku Pedoman Mahasiswa Universitas Prasetiya Mulya," bunyi keterangan tertulis kampus.

Kampus juga menyampaikan keprihatinan kepada korban dan segenap keluarga atas apa yang dilakukan oleh putra dari pejabat pajak tersebut.

Di dalam surat edar yang ditandatangani oleh Rektor UPM, Prof. Dr. Djisman Simandjuntak, Mario sudah dikeluarkan sejak Kamis, 23 Februari 2023 lalu.

Halaman:

Editor: Ari Pianto

Sumber: Press Release UPM


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x