Renungan Harian dan Saat Teduh Kristen Senin 13 Februari 2023, Komunitas Mengubah Kasih Kita Seperti Yesus

- 12 Februari 2023, 03:27 WIB
Tata Laksana Doa Rosario Hari Ini, Jumat, 14 Oktober 2022, Dilengkapi Ayat Alkitab Renungan Peristiwa Sedih
Tata Laksana Doa Rosario Hari Ini, Jumat, 14 Oktober 2022, Dilengkapi Ayat Alkitab Renungan Peristiwa Sedih /Pexels/Alan Sanchez

Dalam artikel kali ini akan membahas renungan harian Kristen yang dapat digunakan untuk bahan renungan dan saat teduh.

Renungan hari ini berjudul "Komunitas Mengubah Kasih Kita Seperti Yesus" dan ayat Alkitab hari ini diambil dari Kisah Para Rasul pasal 4 ayat 32.

Adapun kumpulan orang yang telah percaya itu, mereka sehati dan sejiwa, dan tidak seorangpun yang berkata, bahwa sesuatu dari kepunyaannya adalah miliknya sendiri, tetapi segala sesuatu adalah kepunyaan mereka bersama
( Kisah Para rasul 4:32 )

Orang yang berfokus pada dirinya seringkali tidak pernah merasa bahagia dan puas.

Selalu ada yang di rasa kurang. Mengapa? Karena memang keinginan manusia terus berkembang dan tidak pernah puas dengan apa yang ada.

Dulu waktu masih kecil, mungkin ada yang bercita-cita ingin punya motor. Setelah dewasa, sudah memiliki pekerjaan dan penghasilan lalu membeli sebuah motor.

Namun setelah punya motor, timbul keinginan untuk beli mobil. Lalu kita bekerja lebih keras untuk memiliki penghasilan lebih banyak.

Setelah berhasil menambah penghasilan lalu kita membeli sebuah mobil. Apakah setelah memiliki satu buah mobil, apakah kita sudah puas? Tentu tidak.

Keinginan manusia terus berkembang dari ingin punya 1 mobil, menjadi 2 mobil, 3 mobil dan seterusnya (termasuk mobil sederhana sampai yang paling mewah dan nyaman).

Mungkin dulu kita ingin punya rumah, kemudian kita bekerja, menabung dan kemudian membeli sebuah rumah, apakah kita puas? belum juga.

Halaman:

Editor: Ari Pianto

Sumber: Bethelarea.org


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah