Renungan Harian dan Saat Teduh Kristen Minggu 29 Januari 2023, Lidah dan Telinga Seorang Murid

- 29 Januari 2023, 03:56 WIB
salib atau tumbuhan atau salib
salib atau tumbuhan atau salib /Mdzol/

Dalam artikel kali ini akan membahas renungan harian Kristen yang dapat digunakan untuk bahan renungan dan saat teduh.

Renungan hari ini berjudul "Lidah dan Telinga Seorang Murid" dan ayat Alkitab hari ini diambil dari Yesaya pasal 50 ayat 4.

Tuhan ALLAH telah memberikan kepadaku lidah seorang murid, supaya dengan perkataan aku dapat memberi semangat baru kepada orang yang letih lesu. Setiap pagi Ia mempertajam pendengaranku untuk mendengar seperti seorang murid.
( Yesaya 50:4 )

Setiap hari pasti kita selalu mengeluarkan perkataan dan juga mendengarkan perkataan.

Hanya saja, tidak semua perkataan yang kita keluarkan bisa menjadi berkat atau sebaliknya, tidak semua perkataan yang kita dengar, bisa memberkati kita.

Semua tergantung kepada orang yang berkata-kata dan apa yang dikatakan. Yesaya mengungkapkan bahwa seorang hamba Tuhan perlu memiliki lidah dan telinga seorang murid sebab ada berkat-berkat khusus yang akan dinikmati jika menjadi seorang murid.

Demikian juga, kita akan menikmati berkat-berkat khusus ketika kita menjadi murid Kristus.

Berkat tersebut antara lain, berkat LIDAH seorang murid yang artinya setiap perkataan yang diucapkan oleh seorang murid, akan selalu memberi semangat baru bahkan kepada orang yang letih dan lesu sekalipun.

Seorang murid tidak akan mengucapkan perkataan-perkataan yang melemahkan atau pun menyakiti sebab ia telah diajarkan bagaimana menjadi bijak sehingga perkataan yang diucapkannya pun menjadi perkataan yang memberkati.

Selanjutnya, berkat khusus ketika kita menjadi murid Kristus adalah TELINGA seorang murid yang artinya pendengaran seorang murid adalah pendengaran yang tajam, pendengaran yang peka.

Halaman:

Editor: Ari Pianto

Sumber: Bethelarea.org


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x