Jadwal Puasa Ayyamul Bidh Januari 2023, Keutamaan Lengkap Dengan Niatnya

- 2 Januari 2023, 13:42 WIB
Puasa Ayyamul Bidh Januari 2023, Keutamaan Lengkap Dengan Niatnya
Puasa Ayyamul Bidh Januari 2023, Keutamaan Lengkap Dengan Niatnya /Helo @Sanadi San

SalatigaTerkini - Berikut informasi terkait jadwal puasa Ayyamul Bidh beserta keutamaan menjalani serta bacaan niatnya.

Puasa Ayyamul Bidh adalah puasa sunnah yang memiliki banyak keutamaan, yang dianjurkan untuk dilaksanakan.

Sebagai informasi puasa Ayyamul Bidh adalah puasa yang dilaksanakan setiap 13, 14, dan 15 bulan Qomariah dalam kalender Islam (Hijriyah).

Lalu apa keutamaan melaksanakan puasa Ayyamul Bidh?

Baca Juga: Gempa Hari Ini 2 Januari 2023 Kembali Guncang Cianjur, Terasa Hingga Pacet dan Ciseupan

Baca Juga: 2 Januari 2023 Memperingati Hari Apa? Berikut Informasi Lengkapnya

Barang siapa yang melaksanakan puasa sunnah tersebut, akan mendapatkan ganjaran pahala 

Dari Abu Dzar, Rasulullah SAW bersabda kepadanya,

يَا أَبَا ذَرٍّ إِذَا صُمْتَ مِنَ الشَّهْرِ ثَلاَثَةَ أَيَّامٍ فَصُمْ ثَلاَثَ عَشْرَةَ وَأَرْبَعَ عَشْرَةَ وَخَمْسَ عَشْرَةَ

Artinya: "Jika engkau ingin berpuasa tiga hari setiap bulannya, maka berpuasalah pada tanggal 13, 14, dan 15 (dari bulan Hijriyah)." (HR. Tirmidzi, no. 761).

Baca Juga: Renungan Harian dan Saat Teduh Kristen Senin 2 Januari 2023, Mengapa Memuridkan?

Baca Juga: Cek Tanggal Merah Beserta Peringatan Hari Nasional dan Internasional Bulan Desember 2022

Lalu apa bacaan niat yang diucapkn ketika melaksanakan puasa Ayyamul Bidh?

نَوَيْتُصَوْمَاَيَّامَاْلبِيْضِسُنَّةًلِلهِتَعَالَى

Terjemahan: Nawaitu Sauma Ayyami Bidh Sunnatan Lillahi Ta'ala.

Artinya: "Saya berniat puasa sunnah ayyamul bidh karena Allah ta'ala,"

Berikut tim SalatigaTerkini rangkumkan jadwal puasa Ayyamul Bidh pada Januari 2023.

13 Jumadil Akhir 1444 atau 6 Januari 2023

14 Jumadil Akhir 1444 atau 7 Januari 2023

15 Jumadil Akhir 1444 atau 8 Januari 2023

Demikian informasi terkait jadwal puasa Ayyamul Bidh Januari 2023, lengkap dengan keutamaan dan bacaan niat.***

Editor: Ari Pianto

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah