Pemerintah Susun Protokol Status Pandemi Covid-19 Menjadi Endemi, Jokowi Minta Kajian Dilakukan Berimbang

- 3 Maret 2022, 19:32 WIB
Ilustrasi - Pemerintah akan susun rencana dan protokol untuk ubah status Covid-19 dari pandemi menjadi endemi.
Ilustrasi - Pemerintah akan susun rencana dan protokol untuk ubah status Covid-19 dari pandemi menjadi endemi. /Instagram @jokowi

SalatigaTerkini - Perkemangan situasi pandemi Covid-19 yang menyerang Indonesia mulai menemukan titik terang, pemerintah saat ini dikabarkan sedang menyusun strategi untuk beralih situasi menuju status endemi.

Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin, mengatakan telah mendapatkan masukan dari Presiden Jokowi terkait strategi perubahan status pandemi menjadi endemi.

"Kami juga mendapatkan arahan dari Bapak Presiden, tadi atas masukan Bapak Menko mengenai strategi dari pandemi menjadi endemi, kami sudah siapkan protokolnya," ucap Budi melalui konferensi pers daring seperti dikutip dari Antara pada Kamis, 3 Maret 2022.

Baca Juga: Usai Chika, Dimas Ahmad Dijodohkan dengan Amanda Caesa, Netizen: Daripada Sama Ratu Pansos

Lebih lanjut Presiden Jokowi meminta agar keputusan pandemi ke endemi ini dipertimbangkan dengan pendekatan dari berbagai sisi.

Keputusan ini harus berdasarkan pertimbangan dari sudut pandang sains, kesehatan, sosial, budaya dan ekonomi.

"Arahan Bapak Presiden agar diterapkan dengan hati-hati dan agar pertimbangan saintifiknya, pertimbangan kesehatannya digunakan secara berimbang dengan pertimbangan sosial budaya maupun ekonomi," terang Menkes.

Baca Juga: Sinopsis Twenty-Five Twenty-One Episode 7, Kim Tae Ri dan Bona WJSN Bertarung Demi Bawa Pulang Medali Emas

Seperti di negara lain, Budi juga menjelaskan bahwa sudah ada berbagai neagara yang melonggarkan pembatasan selama Covid-19 yang diputuskan tidak hanya melalui sudut pandang kesehatan dan sains saja.

Halaman:

Editor: Winang Pranandana

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x