Kematian COVID-19 di Indonesia Menurun, Luhut Pandjaitan: Peringkat Indonesia Diatas Negara Tetangga di ASEAN

- 12 Oktober 2021, 07:49 WIB
Kematian COVID-19 di Indonesia Menurun, Luhut Pandjaitan: Peringkat Indonesia Diatas Negara Tetangga, Kawasan ASEAN
Kematian COVID-19 di Indonesia Menurun, Luhut Pandjaitan: Peringkat Indonesia Diatas Negara Tetangga, Kawasan ASEAN /BPMI Sekpres

SalatigaTerkini - Pemerintah memutuskan akan memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level Jawa-Bali hingga 18 Oktober 2021 nanti.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marives) Luhut Binsar Pandjaitan melalui konverensi pers virtual, Senin (11/10).

Menurut Luhut Pandjaitan, kasus Covid-19 harian nasional turun 98,4 persen dibandingkan dengan kasus di pertengahan Juli lalu. Apalagi, kasus konfirmasi Jawa-Bali juga menunjukkan penurunan hingga 98,99 persen dibanding pada 15 Juli lalu.

Ia juga menyampaikan bahwa jumlah kematian Covid-19 di Indonesia menurun hingga hanya 39 kasus kematian nasional dan 17 kasus kematian di Jawa-Bali. Hal itu juga dipandang jauh lebih baik dibanding dengan negara-negara tetangga, di kawasan ASEAN.

"COVID-19 recovery index Indonesia yang dirilis oleh Nikkei menunjukkan peringkat Indonesia jauh lebih baik dibandingkan dengan Singapura, Malaysia, hingga Thailand," ungkap Luhut Pandjaitan dalam konferensi pers virtual, Senin (11/10).

Baca Juga: Terkini! Rangkuman Lengkap Update Covid-19 Jawa Tengah Hari Ini 24 September 2021

Baca Juga: Update Terbaru!!! Rangkuman Lengkap Covid-19 Dunia Hari Ini 24 September 2021 : 515 Ribu Kasus Baru

Cakupan vaksinasi Covid-19 di Tanah Air juga meningkat, khususnya pada kelompok lansia yang dijadikan sebagai syarat untuk turun level PPKM.

Tak lupa Luhut Pandjaitan juga memperingatkan masyarakat untuk tetap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan (prokes) Covid-19 demi menurunkan angka kematian akibat terpapar Covid-19 di Indonesia.

Halaman:

Editor: Ari Pianto

Sumber: YouTube Sekretariat Presiden


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x