Alhamdulillah! Jawa Timur (Jatim) Menjadi Satu-Satunya Provinsi Yang Berhasil Masuk PPKM Level 1

- 18 September 2021, 18:08 WIB
Alhamdulillah! Jawa Timur (Jatim) Menjadi Satu-Satunya Provinsi Yang Berhasil Masuk PPKM Level 1
Alhamdulillah! Jawa Timur (Jatim) Menjadi Satu-Satunya Provinsi Yang Berhasil Masuk PPKM Level 1 /Instagram/@dinkesjatim

SalatigaTerkini - Luhut Pandjaitan selaku koordinator PPKM memang patut mendapat pujian. Kebijakan PPKM yang diterapkan juga dirasa mampu menurunkan angka penyebaran COVID-19.

Hal tersebut dapat dilihat dari capaian yang didapat oleh Provinsi Jawa Timur alias Jatim. Sebab di Jawa Timur (Jatim) menjadi satu-satunya provinsi di Indonesia yang mampu masuk PPKM Level 1.

Seperti yang diketahui, PPKM akan diperpanjang hingga 20 September 2021.

Memurut evaluasi Kementerian Kesehatan mengungkap fakta bahwa Provinsi Jawa Timur (Jatim) disebut menjadi satu-satunya provinsi yang mampu dan berhasil menurunkan angka kasus COVID-19 hingga berada di level 1.

Baca Juga: Terbaru!!! Rangkuman Sebaran Covid-19 Jawa Barat Hari Ini 18 September 2021 : 8 Orang Meninggal

Baca Juga: Hari Ini!!! Update Sebaran Covid-19 Jawa Timur Hari Ini 18 September 2021 : Virus Covid-19 Mulai Terkendali

Gubernur Jawa Timur (Jatim), Khofifah Indar Parawansa mengungkapkan kabar baik tersebut usai mengadakan rapat di Gedung Negara Grahadi, Surabaya pada 17 September kemarin.

"Alhamdulillah, atas kerja sama, gotong royong dan kekompakan kita semua, Jatim menjadi provinsi yang pertama masuk level 1," ujar Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa.

Panglima Komando Daerah Militer V/Brawijaya Mayor Jenderal TNI Suharyanto mengatakan bahwa penurunan level PPKM di daerah Jatim merupakan pencapaian luar biasa yang kendati demikian tidak malah menyebabkan Jatim menjadi berpuas diri dan kendor prokes.

Halaman:

Editor: Ari Pianto

Sumber: Dinkes Jawa Timur


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x