Sebut Bipang Ambawang, Jokowi Bikin Geger Netizen di Media Sosial

- 8 Mei 2021, 14:09 WIB
Netizen dibuat geger dengan pernyataan Jokowi yang sebut salah satu nama makanan khas Kalimantan, Bipang Ambawang.*
Netizen dibuat geger dengan pernyataan Jokowi yang sebut salah satu nama makanan khas Kalimantan, Bipang Ambawang.* /Tangkapan Layar Sekretariat Presiden/Instagram @bipangambawang

SalatigaTerkini - Dunia maya dihebohkan dengan video rekomendasi menu lebaran yang di sarankan Joko Widodo Presiden RI.

Bagaimana tidak menghebohkan, Jokowi menyarankan salah satu menu yaitu Bipang Ambawang asal Kalimantan.

Yang membuat jagat maya heboh yaitu karena Bipang Ambawang merupakan kepanjangan dari Babi panggang.

"Untuk bapak/ibu dan saudara-saudara yang rindu kuliner khas daerah atau yang biasanya mudik membawa oleh-oleh, tidak perlu ragu untuk memesannya secara online, ujar Jokowi dalam video yang beredar di media sosial pada Sabtu, 8 Mei 2021.

Baca Juga: Dua dari 85 WNA China yang Masuk Indonesia Positif Covid-19

"Yang rindu makan gudeg Jogja, bandeng Semarang, siomay Bandung, empek-empek Palembang, Bipang Ambawang Kalimantan, dan lain-lainnya tinggal pesan dan makanan kesukaan akan diantar sampai rumah," sambungnya.

Rekomendasi berbagai makanan khas daerah tersebut disarankan Jokowi untuk mengobati rindu kampung halaman bagi para perantau yang tidak boleh mudik.

Namun, hal itu mendapat tanggapan negatif dari netizen.

Komentar negatif muncul karena, lebaran identik dengan perayaan kaum muslim sehingga Bipang Ambawang tidak bisa dinikmati oleh umat muslim.

Halaman:

Editor: Ari Pianto

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah