Tim Densus 88 Terpaksa Menembak Mati Terduga Teroris di Makassar Karena Melakukan Perlawanan

- 15 April 2021, 16:15 WIB
Tim Densus 88 Terpaksa Menembak Mati Terduga Teroris di Makassar Karena Melakukan Perlawanan
Tim Densus 88 Terpaksa Menembak Mati Terduga Teroris di Makassar Karena Melakukan Perlawanan /Antara

SalatigaTerkini - Tim Densus 88 Antiteror Mabes Polri terpaksa melakukan penembakan seorang terduga teroris berinisial MT, karena melakukan perlawanan saat hendak ditangkap di Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), siang ini Kamis, 15 April 2021.

Hal ini dilakukan karena yang bersangkutan dikatakan hendak melawan petugas dengan parang saat akan diamankan.

“Anggota dalam keadaan terdesak, karena MT ini memegang parang di kedua tangannya dan akan menyerang anggota hingga akhirnya diberikan tindakan tegas,” Ungkap Kepala Bidang Humas Polda Sulsel Kombes Pol E Zulpan pada siaran pers di Makassar Kamis, 15 April 2021.

Namun, Zulpan enggan menjelaskan lebih jauh ketika ditanya kronologi penembakan terduga teroris itu hingga penanganan lebih lanjut soal evakuasi jenazah dan hal terkait lainnya.

Berdasarkan informasi yang dihimpun dari berbagai sumber, insiden tembak mati seorang terduga teroris itu terjadi di Jalan Mannuruki, Kecamatan Tamalate, Makassar, Sulawesi Selatan.

Baca Juga: Densus 88 Menangkap Seorang Terduga Teroris di Semarang

Baca Juga: Rumah Milik Terduga Teroris di Banyumas Digeledah Densus 88 Antiteror

Awal penangkapan terhadap MT ini berdasarkan hasil pengembangan oleh anggota terkait aksi bom bunuh diri yang terjadi di gereja Katedral Makassar beberapa waktu lalu.

Diduga bahwa MT ini merupakan bagian dari Jamaah Ansharud Daulah (JAD) dan juga bagian dari jaringan terduga teroris yang sebelumnya digerebek di Perumahan Villa Mutiara, Makassar pada awal 2021 lalu.

Halaman:

Editor: Ari Pianto

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x