Warga Depok Dihebohkan Dengan Bau Gas Menyengat, Polisi dan Damkar Cari Penyebabnya

- 19 Maret 2021, 23:14 WIB
Ilustrasi police line.
Ilustrasi police line. /PIXABAY/ValynPi14

SalatigaTerkini - Malam ini, Jumat, 19 Maret 2021, warga sekitar kelurahan Sukatani, Depok, dikejutkan dengan bau gas yang cukup menyengat.

Bau menyengat tersebut tercium sekitar jam 19.00 WIB. Awalnya diduga bau bangkai, karena baunya cukup busuk.

Namun setelah ditelurusi, tidak ditemukan adanya bangkai binatang atau lainnya di dalam saluran air jalan.

Seorang warga bernama Edrizal mengatakan, "saya kira bau busuk dari saluran air, tapi ternyata tidak ada bangkai".

Baca Juga: Kunci Jawaban Kelas 1 Tema 8 Subtema 1 Halaman 4, 5, 7, 8, 9, 10 Peristiwa Siang dan Malam

Kabid Penanggulangan Bencana Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Depok, Denny Romulo mengatakan, telah menerima laporan dari warga adanya bau gas yang tercium.

“Kami sudah mendapatkan informasi dari warga dan baunya semakin menyengat,” kata Denny.

Baca Juga: Rilis Jadwal Pemadaman Listrik Bergilir Kota Depok, Jumat 19 Maret 2021

Denny menuturkan, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Depok sedang melakukan penelusuran terkait bau busuk yang tercium warga.

Halaman:

Editor: Heru Nugroho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah