Siap Tingkatkan Kualitas Jurnalisme, PRMN Lahirkan Para Penguji UKW

- 10 Maret 2021, 11:17 WIB
Pelaksanaan Training of Trainers (TOT) untuk melahirkan para penguji kompetensi wartawan di bawah naungan PRMN.
Pelaksanaan Training of Trainers (TOT) untuk melahirkan para penguji kompetensi wartawan di bawah naungan PRMN. /Dok. PRMN/

SalatigaTerkini - Pikiran Rakyat Media Network (PRMN) berkomitmen untuk menjunjung tinggi kualitas kompetensi wartawan untuk mempertajam kualitas jurnalisme di lingkungan PRMN.

Sebagai tindak lanjut atas penyusunan modul Uji Kompetensi Wartawan (UKW) pada 8 Maret 2021 lalu, PRMN juga melaksanakan Traning of Trainers (TOT) untuk melahirkan para penguji kompetensi wartawan di bawah naungan PRMN tanggal 9 Maret 2021 kemarin.

Para penguji di Lembaga UKW Pikiran Rakyat akan menggunakan modul UKW  untuk mempermudah dan mempercepat Uji Kompetensi Wartawan di lingkungan PRMN dan dititikberatkan pada untuk wartawan media online. Modul UKW PRMN mengadopsi rambu-rambu hukum dan pedoman pemberitaan (UU Pers, Kode Etik Jurnalistik, Pedoman Pemberitaan Ramah Anak, dan Pedoman Pemberitaan Media Siber).

Baca Juga: Hasil Chamipons League: Dortmund Vs Sevilla, Halland Menggila

Chief Executive Officer (CEO) PRMN, Agus Sulistriyono mengatakan Lembaga Uji Kompetensi Pikiran Rakyat dapat mempermudah dan mempercepat Uji Kompetensi Wartawan di lingkungan PRMN. Terlebih saat ini, di PRMN sendiri sudah bergabung lebih dari 160 portal media online.

Dari jumlah itu, sudah terdata ada ribuan wartawan dan konten kreator baru, hasil pelatihan yang dilaksanakan oleh PRMN sendiri.

"Yang bergabung sampai akhir 2020 saja, sudah ada sekiar 720 orang. Ditambah dengan yang bergabung pada 2021 sejauh ini, total bisa sekitar 1.200 orang," tutur pria yang akrab disapa Sulis itu

Baca Juga: Riset Menunjukkan Orang Berkacamata Lebih Kebal Covid-19

Ia mengakui pelatihan itu saja tidak cukup, sehingga masih diperlukan UKW guna meningkatkan kualitas jurnalisme di PRMN.

Halaman:

Editor: Winang Pranandana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah