Waspada! BMKG Rilis Daerah Siaga Banjir Bandang Hari Ini dan Besok: Jogjakarta Masuk Daftar

- 22 Februari 2021, 10:53 WIB
TIM PLN Siaga Banjir
TIM PLN Siaga Banjir /Instagram.com/pln_id/


SalatigaTerkini – Sudah kurang lebih dua pekan ini intensitas hujan meningkat, cuaca seperti saat ini berakibat banyaknya wilayah di Indonesia khususnya Jakarta dan beberapa kota di Jawa dilanda banjir. Badan Meteorolgi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) beberapa waktu yang lalu telah merilis bahwa bulan ini merupakan puncak musim hujan.

Seperti yang telah terjadi di Jakarta dan wilayah di Indonesia lainya, hujan yang terjadi tiga hari terakhir telah membuat daerah tersebut direndam banjir.

Banjir di beberapa daerah di Indonesia telah melumpuhkan beberapa jalan-jalan penghubung utama maupun jalan alternatif antar wilayah.

BMKG kembali peringatkan, pada tanggal 22-23 Februari 2021 atau hari ini dan besok akan ada sejumlah daerah yang berpotensi banjir dikarenakan intensitas hujan yang tinggi.

Baca Juga: Update COVID-19 Dunia Senin, 22 Februari 2021: Amerika Serikat Mencatakan 57,198 Kasus Baru

BMKG merilis resmi lima daerah yang masuk kategori siaga banjir bandang akibat curah hujan yang tinggi, BMKG menyebut bahwa kelima wilayah tersebut yaitu, Provinsi Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali, Sulawesi Tengah, dan Sulawesi Selatan.

Selain itu dilansir dari denpasarupdate.pikiran-rakyat.com dalam artikelnya yang berjudul ‘AWAS! Hari ini dan Besok 5 Wilayah di Indonesia Berpotensi Banjir Bandang, Termasuk Bali Status Waspada’ BMKG merilis 18 provinsi masuk kedalam daftar daerah dengan kategori waspada akan dampak hujan lebat yang akan terjadi dua hari kedepan.

Provinsi yang masuk dalam kategori siaga banjir bandang yaitu Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Sumatera Selatan, Jambi, dan Bengkulu untuk wilayah Sumatera.

Di daerah Jawa dan Nusa Tenggara yang masuk dalam kategori waspada adalah provinsi Jawa Barat, Jogjakarta serta Nusa Tenggara Barat dan Nusa Tenggara Timur.

Sejumlah kabupaten/kota diprakirakan masuk dalam siaga banjir. Hujan deras di Jawa Tengah adalah Kebumen, Banjarnegara, Purbalingga, Pekalongan, Pemalang, Wonosobo, Temanggung, Kendal, Batang, Magelang, Purwokerto.

Halaman:

Editor: Ari Pianto

Sumber: Denpasar Update


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x