Jalanketimur5 Jalur Salatiga Menuju Labuan Bajo Via Tanjung Perak Surabaya

- 25 September 2022, 11:23 WIB
Jalanketimur5
Jalanketimur5 /Ari Pianto/

SalatigaTerkini - Selasa, 6 September 2022 pukul 4 pagi saya dan rekan saya Andi oentoro memulai perjalanan #jalanketimur5. Setelah berdoa meminta perlindungan sang pencipta, kami menggerakan motor kami menuju pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya.

Kira-kira 8 jam kami melibas jalanan trans jawa mulai dari Salatiga-Sragen-Ngawi-Madiun-Nganjuk-Jombang-Mojokerto-Surabya.

Sesampainya sekitar pukul 12 siang di Tanjung Perak kami beristirahat makan sambil menunggu waktu untuk memasukan kendaraan kami ke dalam kapal Rucitra 7 milik PT. Dharma Lautan Utama.

Pukul 2 siang kami memutuskan merapat ke dermaga tempat kapal kami sandar. Ternyata kami masih belum bisa memasukan kendaraan kami dan harus menunggu sampai pukul 4 sore.

Baca Juga: Jalanketimur, Sebuah perjalanan untuk mengenal Indonesia sambil Berbuat Baik

Ketika tiba waktu untuk memasukan kendaraan kami memarkir motor di dek bawah tempat motor dan mobil pribadi di parkirkan.

Lalu kami naik keatas untuk memilih tempat tidur.

Ternyata ada kendala loading beberapa kendaraan truck besar yang mengakibatkan keberangkatan kapal ini molor sampai jam 11 malam.

Ini merupakan pengalaman saya pertama kali menaiki kapal Dharma Rucitra 7.

Halaman:

Editor: Ari Pianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x