5 Resep Masakan Hidangan Lebaran Anti Membosankan! Nomer 3 Paling Mudah dan Simpel

- 28 April 2022, 15:35 WIB
Ilustrasi Resep dan Cara Membuat Rawon Daging Sapi Autentik Surabaya.
Ilustrasi Resep dan Cara Membuat Rawon Daging Sapi Autentik Surabaya. /Tangkapan layar/Instagram/erfinaerlistjan

SalatigaTerkini - Hari raya Idul Fitri menjadi momen yang paling dinantikan oleh umat muslim lantaran diyakini menjadi hari kemenangan setelah sebulan penuh menjalani ibadah puasa.

Untuk menyambut hari lebaran, banyak tradisi yang dilakukkan umat muslim mulai dari bertamu ke sanak saudara hingga menyajikan hidangan untuk makan bersama.

Salah satu hidangan lebaran ialah opor, namun kalau setiap rumah menyajikan opor pastinya banyak yang akan bosan dan enggan melirik masakan tersebut.

Alangkah baiknya, anda mencoba masakan yang anti membosankan seperti yang telah dirangkum tim redaksi salatigaterkini.com dibawah ini:

Baca Juga: Andika Kangen Band Sebut Tri Suaka dan Zinidin Zidan Dapat Video Ancaman Pembunuhan: Mengerikan!

Resep Makanan Soto Ayam Lamongan Ala Chef Devina Hermawan, Kuahnya Bikin Ketagihan
Resep Makanan Soto Ayam Lamongan Ala Chef Devina Hermawan, Kuahnya Bikin Ketagihan Tangkapan Layar YouTube Devina Hermawan

1. Soto Bening (tanpa santan)

Bahan-bahan:

- 1 cm jahe, laos, kunyit
- 2 batang, serai dimemarkan
- 5 siung bawang putih
- 3 buah, bawang merah
- 1,5 liter air (disesuaikan kebutuhan)
- 1 bungkus, merica bubuk
- 4 lembar, daun salam dan daun jeruk
- garam dan penyedap rasa, secukupnya
- 3 buah kemiri
- daun bawang

Isi soto:

- ayam goreng disuwir
- tauge, bihun, tomat, jeruk limo, secukupnya

Taburan:

- Sambal dan bawang goreng

Cara memasak:

1. Haluskan semua bahan kecuali sereh, daun salam dan daun jeruk. Tumis hingga harum
2. Masukan air 1.5 liter dan ayam yang buat suir nantinya. Kalau sudah mendidih, beri daun bawang, garam serta bahan penyedap rasa
3. Ambil daging ayamnya. Lalu goreng hingga matang, angkat dan sisihkan. Suwir ayam jika sudah dingin
4. Rebus bahan isi soto lainnya, tauge dan bihun. Bisa juga dengan diseduh air panas
5. Isi mangkuk dengan suwiran ayam goreng, bihun, tauge, tomat, dan jeruk limo. Siram dengan kuah soto ayam.

Baca Juga: Alshad Ahmad Trending Topik di Twitter, Usai Sebut Alam Bebas Bahayakan Satwa

Ilustrasi Resep dan Cara Membuat Rawon Daging Sapi Autentik Surabaya.
Ilustrasi Resep dan Cara Membuat Rawon Daging Sapi Autentik Surabaya. Tangkapan layar/Instagram/erfinaerlistjan

2. Rawon

Bahan-bahan:

- 1/2 kg daging sapi
- 2 batang serai geprek
- 1 ruas jahe dan laos geprek
- 3 lembar daun jeruk
- 2 lembar salam
- 1 batang daun bawang potong-potong
- 1, 5 l air
- 1 sdm gula
- 1 sdm garam
- 1/2 sdm kaldu sapi bubuk
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1 sdt jinten bubuk

Bahan bumbu halus:

- 6 siung bawang putih
- 4 butir bawang merah
- 3 butir kemiri sangrai
- 1/2 sdt ketumbar
- 3 buah kluwek
- 2 cm kunyit

Cara membuat:

1. Cuci bersih daging, potong dadu, lalu rebus dengan sedikit air mendidih sekitar 1 menit, untuk menghilangkan bau amis
2. Haluskan bumbu, lalu tumis sampai matang
3. Tiriskan daging, lalu rebus lagi dengan 1,5 liter air. Masukkan daun jeruk, salam, serai, laos dan jahe
4. Tunggu mendidih dan masukkan bumbu halus, beri garam, gula, merica, kaldu dan jinten. Masak hingga daging empuk atau matang
5. Taburi daun bawang. Angkat dan hidangkan dengan pelengkap sesuai selera.

Baca Juga: Gak Repot! Resep Telur Ceplok Balado yang Mudah dan Murah, Cocok Untuk Menu Buka Puasa

Simak resep nusantara telur bacem yang dijabarkan dari bahan dan alat yang mudah hingga cara membuat yang praktis.
Simak resep nusantara telur bacem yang dijabarkan dari bahan dan alat yang mudah hingga cara membuat yang praktis. Instagram/@banususanto/

3. Telor Bacem

Bahan-bahan:

- 2 kg telur ayam (sekitar 30 buah)
- 15 lembar daun salam
- 3 batang serai, geprek
- 300 cc kecap manis
- 150 gr gula jawa
- 1 sdm asam jawa
- Air secukupnya
- Garam secukupnya

Bumbu halus:

- 15 siung bawang merah
- 9 siung bawang putih
- 5 butir kemiri disangrai
- 1,5 sdm ketumbar halus
- 2 sdt lada halus
- 3 cm lengkuas
- 3 cm jahe

Cara memasak:

1. Rebus telur hingga matang, kuliti
2. Masukkan semua bahan ke wajan. Tambahkan air sampai sekiranya terendam semua telurnya
3. Masak dengan api kecil hingga bumbu meresap ke telur
4. Setelah selesai, keluarkan telur dari wajan. Dinginkan, siap disajikan.

Baca Juga: RESEP MUDAH MENU SAHUR dan BUKA PUASA : Gulai Telur

Musim Hujan Enaknya Bikin Bihun Bakso Kuah Lezat, Mudah Dibuat Loh
Musim Hujan Enaknya Bikin Bihun Bakso Kuah Lezat, Mudah Dibuat Loh Instagram @evetji

4. Bakso Kuah

Bahan bakso:

1/2 kg daging sapi giling
- 1 sdm bawang merah goreng
- 1 sdm bawang putih goreng
- 1/2 sdt baking powder
- 4 sdm penuh tepung sagu
- 2 sdt garam
- 1 sdt gula
- 1 sdt lada
- 1 putih telur
- 150 ml batu es
- 1 sdt kaldu bubuk non MSG (optional)

Bahan kuah:

- Air bekas rebusan bakso
- 1 sdt garam
- 1 sdt lada
- 1 sdt kaldu bubuk non MSG
- Bawang putih goreng
- Bawang merah goreng
- Daun bawang
- Mi kuning/sesuai selera

Cara membuat:

1. Campurkan semua bahan bakso ke foodprocessor. Campur dan sisihkan
2. Didihkan air di panci besar, bentuk bakso dan cemplungkan bakso ke air,
3. Angkat bakso jika sudah mengapung
4. Bumbui air reburan bakso dengan garam, lada dan kaldu. Tes rasa
5. Racik mi dan bakso dalam mangkuk, tambahkan bawang goreng dan daun bawang. Siram dengan kuah panas, sajikan.

Baca Juga: RESEP MUDAH MENU SAHUR dan BUKA PUASA : Sayur Bening Bayam

Cara  Membuat Ikan Bakar Kembung sebagai menu sahur atau berbuka puasa
Cara Membuat Ikan Bakar Kembung sebagai menu sahur atau berbuka puasa

5. Ikan Bakar Madu

Bahan-bahan:

- 1 ekor ikan (bebas sesuai selera)
- 1 sdt air jeruk nipis
- 1/2 sdt garam
- 1 sdm mentega untuk menumis bumbu

Bumbu halus:

- 5 siung bawang putih
- 3 butir bawang merah
- 3 cm kunyit
- 1 sdt ketumbar
- 1/2 sdt lada bubuk
- 2 lbr daun jeruk

Bumbu 2:

- 2 sdm madu
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdm kecap asin
- 1/2 sdt garam

Baca Juga: RESEP MUDAH MENU BUKA PUASA : Tongkol Cabai Hijau

Cara memasak:

1. Lumuri ikan dengan perasan jeruk nipis dan garam, diamkan 1/2 jam, kemudian bilas hingga bersih
2. Panaskan mentega, lalu tumis bumbu halus sampai wangi. Masukkan bumbu 2, aduk rata. Masak sampai agak kental
3. Setelah bumbu agak dingin, marinasi ikan dengan bumbu, oleskan bolak-balik ikan dengan bumbu. Diamkan 1 jam
4. Panaskan teflon anti lengket, oleskan mentega tipis-tipis. Panggang ikan bolak-balik kedua sisinya sambil diolesi sisa bumbu. Panggang hingga matang. Angkat dan sajikan.

Demikian 5 resep masakan hidangan lebaran anti membosankan yang wajib dicoba agar masakan lebih bervariasi.***

Editor: Resky Tri Nur Said


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x