Pengen Keliling Dunia lagi? Ini Negara-negara yang Bisa Dikunjungi Asal Sudah Divaksin

- 21 Februari 2021, 10:00 WIB
Pemandangan sunset dari kolam renang di Mar-a-Lago Klub
Pemandangan sunset dari kolam renang di Mar-a-Lago Klub /www.maralagoclub.com/

Baca Juga: Pertandingan Dua Kuda Hitam, Wolverhampton Wanderes Vs Leeds United

Memang belum semua negara yang menerima turis dari luar negaranya, namun dilansir dari Jmirror.co.uk, berikut negara  yang sudah membuka bandaranya untuk turis dengan sertifikat sudah divaksin.

Siprus

Siprus, menjadi negara pertama yang mengumumkan pada bulan Desember bahwa mereka akan mengizinkan wisatawan yang divaksinasi untuk berkunjung.

Keputusan ini semestinya berlaku mulai 1 Maret, namun hal ini masih belum dikonfirmasi oleh pejabat pemerintah Siprus.

Estonia

Estonia telah mencabut persyaratan karantina wajib untuk pelancong, dan bagi mereka yang memiliki bukti yang membuktikan bahwa mereka telah pulih dari COVID-19 dalam enam bulan terakhir.

Negara ini juga menerima mereka yang mendapatkan vaksinasi dari sembilan pemasok di seluruh dunia, bukan hanya Moderna, Pfizer-BioNTech atau Oxford-AstraZeneca, yang merupakan tiga negara yang telah disetujui oleh Uni Eropa.

Georgia

Kementerian Luar Negeri Georgia mengumumkan bahwa semua pengunjung yang telah menerima dua dosis vaksin COVID-19 diizinkan memasuki negara itu tanpa tes PCR negatif.

Halaman:

Editor: Ari Pianto

Sumber: mirror.co.uk


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah