Resep Aneka Kue Kering : Chocolate Cookies.

28 Mei 2023, 18:00 WIB
Resep chocolate cookies in cup buat isian toples Idul Fitri 2023 ludes karena bocil /Instagram @filahgunady

SalatigaTerkini - Cookies merupakan salah satu camilan favorit banyak orang. Ada banyak bentuk dan varian cookies.

Dalam artikel kali ini akan membuat chocolate cookies yang diisi dengan selai Ovomaltine Crunchy Cream di dalamnya dan taburan chocolate chips di atasnya.

Tekstur luarnya yang renyah namun di dalamnya masih lembut. Kombinasi yang pas untuk teman ngopi.

Indonesia merupakan negara yang sangat kaya akan kuliner serta masakan.

Baca Juga: Resep Menu Masakan Nusantara : Galantin Ayam

Baca Juga: Resep Menu Masakan Sehari - Hari : Ayam Pandan

Terdiri berbagai pulau di Indonesia tentunya setiap daerah dan wilayah memiliki bermacam - macam masakan serta kuliner yang memiliki ciri khas dan keunikannya masing - masing.

Tak jarang, menu masakan Indonesia ini digemari di berbagai negara karena memiliki cita rasa yang unik.

Kuliner Indonesia ini menjadi salah satu kebudayaan dan kekayaan yang dimiliki oleh bangsa Indonesia.

Selain itu, masakan Indonesia berpotensi untuk dikembangkan dan menjadi sumber ide bisnis kuliner.

Sedangkan masakan rumahan merupakan masakan yang mudah dibuat dengan bahan - bahan mudah dijumpai sehingga menjadi menu sehari - hari.

Dalam artikel kali ini akan membahas tentang resep menu hidangan penutup dan aneka kue yang populer yakni resep chocolate cookies.

Resep Chocolate Cookies (20 pcs)

Bahan:

200 gr mentega
150 gr gula pasir
130 gr gula palem
1 sdt ekstrak vanila
1 butir telur
280 gr tepung terigu protein sedang
5 gr garam
½ sdt baking powder
¼ sdt baking soda
150 gr choco chips
10 sdm Ovomaltine Crunchy Cream

Langkah:

1. Masukkan mentega, gula pasir, dan gula palem ke dalam mangkuk dan aduk menggunakan mixer dengan kecepatan tinggi selama 1-2 menit

2. Masukkan telur dan ekstrak vanilla kemudian kocok dengan kecepatan tinggi, jika adonan sudah terlalu encer masukkan ke dalam kulkas atau freezer supaya mentega beku kembali baru kocok lagi hingga mengembang

3. Tambahkan tepung terigu, baking powder, baking soda, dan garam yang sudah diayak lalu kocok sebentar hanya sampai adonan tercampur

4. Masukkan choco chips, aduk menggunakan spatula

5. Siapkan loyang yang sudah dialasi baking paper lalu letakkan satu scoop adonan di atasnya dan beri jarak antar adonan

6. Beri cekungan pada tengah adonan cookies menggunakan sendok

7. Masukkan Ovomaltine Crunchy Cream ke dalam plastik segitiga lalu semprotkan pada cekungan adonan cookies lalu ratakan cookies menutupi selai dan beri sedikit taburan garam di atasnya atau boleh ditambah topping choco chips di atasnya

8. Panggang dengan suhu 185°C selama 15 menit

9. Chocolate cookies siap disajikan atau disimpan dalam wadah tertutup setelah dingin

Baca Juga: Resep Menu Masakan Sehari - Hari : Ayam Pandan

Demikian informasi tentang resep menu hidangan penutup dan aneka kue yang populer yakni resep chocolate cookies..***

Editor: Ari Pianto

Tags

Terkini

Terpopuler