Resep Menu Roti Klasik Khas Amerika : Cinnamon Roll

28 Mei 2023, 16:00 WIB
Resep praktis cinnamon roll anti gagal /YouTube Ibil’s Kitchen/

SalatigaTerkini - Cinnamon Roll merupakan roti klasik khas Amerika yang sangat populer. Aroma kayu manis yang kuat menjadi ciri khas hidangan ini.

Kelezatan roti lembut dipadukan dengan filling gula dan topping cream cheese frosting membuat cinnamon roll semakin kaya rasa. Cocok untuk teman ngopi atau teh.

Indonesia merupakan negara yang sangat kaya akan kuliner serta masakan.

Terdiri berbagai pulau di Indonesia tentunya setiap daerah dan wilayah memiliki bermacam - macam masakan serta kuliner yang memiliki ciri khas dan keunikannya masing - masing.

Baca Juga: Resep Menu Masakan Tiongkok : Sup Kimlo

Baca Juga: Resep Menu Dessert : Chocolate Mousse

Tak jarang, menu masakan Indonesia ini digemari di berbagai negara karena memiliki cita rasa yang unik.

Kuliner Indonesia ini menjadi salah satu kebudayaan dan kekayaan yang dimiliki oleh bangsa Indonesia.

Selain itu, masakan Indonesia berpotensi untuk dikembangkan dan menjadi sumber ide bisnis kuliner.

Sedangkan masakan rumahan merupakan masakan yang mudah dibuat dengan bahan - bahan mudah dijumpai sehingga menjadi menu sehari - hari.

Dalam artikel kali ini akan membahas tentang resep menu hidangan penutup dan aneka kue yang populer yakni resep Cinnamon Roll.

Resep Cinnamon Roll (12 pcs)

Bahan adonan:

250 gr tepung terigu protein sedang
100 gr tepung terigu protein tinggi
30 gr gula pasir
30 gr brown sugar
3 gr garam
50 gr mentega cair
7 gr ragi
180 ml susu cair
1 butir telur
1 sdt ekstrak vanila

Bahan filling:

75 gr mentega
125 gr brown sugar
1 sdm kayu manis bubuk
1 sdm maizena
1 sdt garam

Bahan frosting:

100 gr cream cheese
40 gr gula halus
1 sdt ekstrak vanila
3 sdm susu cair

Langkah:

1. Masukkan semua bahan untuk adonan ke dalam mixer, aduk dengan kecepatan sedang hingga kalis

2. Pindahkan adonan ke atas permukaan talenan yang sudah dilumuri dengan minyak

3. Tutup adonan dengan mangkuk, diamkan selama 20-30 menit

4. Kempeskan adonan, pipihkan menggunakan rolling pin dengan ketebalan ½ cm

5. Buat filling. Campurkan mentega, maizena, garam, dan bubuk kayu manis, aduk rata

6. Olesi permukaan adonan dengan campuran mentega, lalu taburi dengan brown sugar hingga rata

7. Gulung adonan, lalu potong-potong menjadi 12 bagian sama besar

8. Susun di atas loyang yang sudah dilumuri mentega. Tutupi dengan lap bersih dan diamkan hingga adonan mengembang 30-50% kurang lebih 15-20 menit

9. Panaskan oven 180°C. Setelah mengembang, panggang selama 20-25 menit

10. Buat frosting. Campurkan cream cheese, gula halus, ekstrak vanila, dan susu cair. Aduk rata lalu masukkan ke dalam piping bag

11. Keluarkan cinnamon roll dari loyang, dinginkan di atas cooling rack agar tekstur tetap krispi

Baca Juga: Resep Menu Masakan Tiongkok : Sup Kimlo

Baca Juga: Resep Menu Jajanan Pasar Premium : Risoles Mayo Isi Smoked Beef Keju

12. Beri frosting di atasnya, Cinnamon Roll siap disajikan

Demikian informasi tentang resep menu hidangan penutup dan aneka kue yang populer yakni resep Cinnamon Roll.***

Editor: Ari Pianto

Tags

Terkini

Terpopuler