Waspada Hilangnya Penciuman. Ciri Khas Covid-19, Kenali Gejala Anosmia

3 April 2021, 12:47 WIB
Ilustrasi hilang penciuman dan perasa /Pixabay/

SalatigaTerkini - Gejala terpapar Covid-19 menurut para ahli dan mereka yang telah sembuh, salah satunya adalah hilangnya penciuman atau indra perasa.

Dalam bahasa medis istilah ini disebut dengan Anosmia, dimana ini memang dibenarkan menjadi ciri khas jikalau seseorang terpapar Covid-19.

Gejala anosmia terjadi karena sel saraf penciuman mengalami gangguan dan penyebabnya bermacam-macam.

Baca Juga: Harga Cabai Rawit dan Merah Turun Rp3 Ribu Jelang Ramadan

Bisa dikarenakan pilek, penyakit sinus, infeksi, cedera kepala atau enyakit rongga hidung dan semacamnya.

Sebetulnya anosmia bisa telihat pada orang biasa atau orang yang terlihat sehat.

Baca Juga: Hasil Lengkap FP2 Kelas Moto2, MotoGP Doha 2021. Raul Fernandez Melesat, Tim Indonesia Masih Babak Belur

Karena merasa sehat, kadang gejala ini seringkali diabaikan oleh mereka yang mengalaminya. Pasalnya bagi orang sehat ini tidak terlalu menggangg aktivitas jadi cendreng tak dianggap sebagai keluhan.

Baca Juga: Teddy Gusnaidi Mengusulkan Pemerintah Adakan Nomor Pengaduan Untuk Berantas Terorisme

Apakah wajar jika seseorang yang terlihat sehat mengalami Anosmia?

Menurut data yang dihimpun, Anosmia merupakan hal yang tidak wajar, karena jika seseorang benar-benar dalam kondisi sehat dan tidak ada masalah dengan penyakit lain seperti dilansir PikiranRakyat-Depok.com dalam artikel Waspadai Gejala Khas Covid-19, Lakukan Hal-hal Berikut Ini jika Seseorang Alami Gejala Anosmia.

Oleh sebab itu, terutama di masa pandemi Covid-19 ini, jika seseorang menghalangi gejala Anosmia, baik disertai gejala ataupun yang tidak disertai gejala Covid-19, maka dianjurkan segera melakukan pemeriksaan diri ke tenaga medis.

Apa yang harus seseorang lakukan jika mengalami Anosmia, baik yang disertai gejala Covid-19 lainnya, maupun tanpa gejala?

Baca Juga: TERKINI Update Data Vaksinasi COVID-19 Tahap II Di Indonesia 3 April 2021 Tembus 8,4 Juta Penduduk

Hal yang harus dilakukan yakni segera isolasi mandiri, serta pergi ke Fasilitas Kesehatan terdekat untuk melakukan pemeriksaan. Untuk lebih memastikan, lakukan tes swab Covid-19.

Jika terbukti positif Covid-19, maka harus melakukan hal berikut:

1. Ikuti anjuran dari Fasilitas Kesehatan, yakni apakah cukup melakukan isolasi mandiri, atau perlu perawatan di Rumah Sakit.

2. Hubungi dan beritahukan bahwa Anda mengalami Anosmia ke orang-orang yang melakukan kontak erat dengan Anda selama beberapa hari terakhir, guna menjaga kewaspadaan.

3. Lakukan langkah pencegahan penularan ke lingkungan sekitar dengan menerapkan protokol kesehatan.

Jika tidak terbukti Covid-19, segera periksa ke dokter Telinga Hidung Tenggorokan (THT) untuk dugaan penyakit lain.

Baca Juga: Dua Kali Dicuekin, Milan Sodorkan Proposal Kontrak Baru Lagi Buat Donnarumma

Semakin dini penderita Anosmia melakukan pemeriksaan, semakin cepat pula dilakukan tindakan pencegahan dan pengobatan. Baik untuk pasien yang terinfeksi, maupun lingkungan sekitar, terutama keluarga terdekat.***(Bintang Pamungkas/PikiranRakyat-Depok.com)

Editor: Heru Nugroho

Sumber: Pikiran Rakyat Depok

Tags

Terkini

Terpopuler