BTS Sampaikan Pesan Menyentuh Terhadap Kejahatan Kebencian Bertarget Asia di Konferensi Pers Gedung Putih

- 1 Juni 2022, 06:43 WIB
BTS Sampaikan Pesan Menyentuh Terhadap Kejahatan Kebencian Bertarget Asia di Konferensi Pers Gedung Putih
BTS Sampaikan Pesan Menyentuh Terhadap Kejahatan Kebencian Bertarget Asia di Konferensi Pers Gedung Putih /YouTube/abc

SalatigaTerkini - Menjelang pertemuan bersejarah BTS dengan Presiden Amerika Serikat Joe Biden, selurih member terlihat hadir di konferensi pers Gedung Putih.

Pada 31 Mei 2022 waktu setempat, BTS dijadwalkan bertemu secara pribadi dengan Presiden Joe Biden di Gedung Putih pada hari terakhir Bulan Warisan AANHPI (Asian American and Native Hawaiian/Pacific Islander).

Menurut keterangan sekretaris pers Gedung Putih, Karine Jean-Pierre, Presiden Joe Biden mengundang BTS untuk diskusi tentang inklusi, representasi, dan keragaman Asia, serta menangani kejahatan kebencian dan diskriminasi anti-Asia.

Setelah diperkenalkan oleh sekretaris pers Karine Jean-Pierre sebagai 'fenom pop', RM memperkenalkan boy grupnya serta menyampaikan rasa syukurnya menjadi bagian dari acara di Gedung Putih.

Baca Juga: Lee Joon Gi Again My Life, Penuhi Janji Dance Lagu PSY dan Suga BTS 'That That' Usai Rating Lampaui 10 Persen

Baca Juga: BTS Bakal Bergabung dengan Presiden Joe Biden di White House untuk Merayakan Bulan Warisan AANHPI

Hai, kami BTS. Merupakan kehormatan besar diundang ke Gedung Putih hari ini untuk membahas isu-isu penting kejahatan kebencian anti-Asia, inklusi dan keragaman Asia,” kata RM.

Jin juga menyampaikan keikutsertaan BTS bersama komunitas AAHPI, untuk merayakan dan ikut berdiskusi terhadap kejahatan anti-Asia.

Bulan Warisan AAPI ini, kami bergabung dengan Gedung Putih untuk berdiri bersama komunitas AAHPI dan merayakannya,” katanya.

Halaman:

Editor: Ari Pianto

Sumber: The Hollywood Reporter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x