K-Netz Bingung EXHUMA Bisa Tembus 1 Juta Penonton di Indonesia: Mereka Paham Filmnya?

- 12 Maret 2024, 09:59 WIB
K-Netz Bingung EXHUMA Bisa Tembus 1 Juta Penonton di Indonesia: Mereka Paham Filmnya?
K-Netz Bingung EXHUMA Bisa Tembus 1 Juta Penonton di Indonesia: Mereka Paham Filmnya? /Naver

SalatigaTerkini - Film Korea Selatan EXHUMA tembus lebih dari 1 juta penonton di Indonesia sejak penayangan perdananya pada Februari lalu.

EXHUMA merupakan film bergenre misteri okultisme yang berpusat kepada 4 orang (Kim Go Eun, Lee Do Hyun, Choi Min Sik dan Yoo Hae Jin).

Film yang digarap sutradara Jang Kung Jae mengisahkan dukun yang berprofesi merelokasi kuburan misterius dengan imbalan sejumlah besar uang.

Hingga 11 Maret 2024 kemarin, film yanh dibintangi Lee.Do Hyin tersebut sudah ditonton lebih dari 1.300.000 penonton di bioskop.

Baca Juga: EXHUMA Tembus 1 Juta Penonton, Jadi Film Korea Terlaris di Indonesia

Popularitas yang diperoleh oleh EXHUMA sukses menggeser PARASITE, yang saat itu ditonton lebih dari 700 ribu penonton.

Reaksi K-Netz

Sayangnya, tingginya minat penonton Indonesia kepada EXHUMA malah memicu kebingungan di kalangan netizen Korea Selatan.

"Mengapa?? Apa yang membuat 'Exhuma' begitu populer di Indonesia?," kata salah satu K-Netz.

Netizen Korea penasaran apakah orang Indonesia memahami maksud dari film tersebut, lantaran mengadung sarat sejarah rakyat Korea.

Baca Juga: Banjir Promo, Big Ramadan Sale 2024 dari Shopee Ada Gratis Ongkir hingga THR Rp10 Miliar

"Aku ingin tahu apakah mereka memahami filmnya. Aku tidak bermaksud meremehkan mereka, hanya saja 'Exhuma' punya latar belakang sejarah/rakyat yang mungkin tidak mereka pahami," ujar yang lain.

Sedangkan lainnya menduga bahwa genre film horor memang selalu menarik bagi masyarakat Indonesia, seperti anime di Jepang.

"Sungguh menarik betapa film horor sangat populer di Indonesia. Apakah seperti genre nasional di Indonesia? Sama seperti bagaimana anime mendominasi Jepang? Apakah mereka senang menonton film seram karena cuaca di sana panas?," ucap lainnya.

Folm ini juga telah mengalahkan total penonton dari film horor Indonesia seperti Pemandi Jenazah dan Trinil: Kembalikan Tubuhku.

Di Korea sendiri, film ini sudah ditonton lebih dari 8 juta penonton dan masih duduk di jajaran box office Korea Selatan.

Demikian informasi terkait popularitas film EXHUMA, sudah ditonton lebih dari 1 juta di Indonesia, malah buat netizen Korea Selatan bingung.***

 

Editor: Sofi Wulandari

Sumber: Naver


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x