Profil Biodata dan Sumber Kekayaan Iko Uwais, Aktor yang Dituduh Lakukan Penganiayaan

- 13 Juni 2022, 15:35 WIB
profil biodata dan sumber kekayaan Iko Uwais, aktor yang dituduh lakukan penganiayaan, demikianlah..
profil biodata dan sumber kekayaan Iko Uwais, aktor yang dituduh lakukan penganiayaan, demikianlah.. /

SalatigaTerkini - Dalam artikel ini terdapat informasi mengenai profil biodata dan sumber kekayaan Iko Uwais, aktor yang dituduh lakukan penganiayaan.

Nama aktor laga, Iko Uwais baru-baru ini tengah menjadi perbincangan setelah dirinya dituduh lakukan penganiayaan.

Iko Uwais dituduh memukuli seorang pria.

Kejadian itu telah dilaporkan dan tercatat dengan nomor LP/B/ 1737 / VI/2022/SPKT: Sat Reskrim/Polres Metro Bekasi Kota/Polda Metro Jaya, tanggal 11 Juni 2022.

Namun saat ini pihak dari Iko Uwais belum memberikan tanggapan atas kejadian tersebut.

Kejadian tersebut juga membuat netizen penasaran dengan sosok dari Iko Uwais, Maka dari itu simak penjelasannya dibawah ini.

Baca Juga: Berawal Dari Ditagih Hingga Dituduh Aniaya Korban, Ini Kronologi Lengkap Iko Uwais Dilaporkan ke Polisi

Dilansir SalatigaTerkini dari berbagai sumber, berikut profil biodata dan sumber kekayaan Iko Uwais:

Nama Asli: Uwais Qorny

Nama Panggung: Iko Uwais

Tempat Lahir: Jakarta, Indonesia

Tanggal Lahir: Sabtu, 12 Februari 1983

Agama: Islam

Tinggi Badan: 165 cm

Pekerjaan: Aktor, Koreografer, Atlet

Tahun Aktif : 2007 - Sekarang

Pasangan : Audy Item (m. 2012)

Anak: Atreya Syahla Putri Uwais, Aneska Layla Putri Uwais

Baca Juga: Jago Dalam Akting Laga, Iko Uwais Dituduh Menganiaya

Iko Uwais ditaksir memiliki kekayaan total mencapai USD 4 juta atau sebesar Rp57,2 miliar sebagaimana dilansir dari situs wealthygorilla.com.

Diketahui juga, dari satu film suami penyanyi Audy Item ini bisa mendapat uang sekitar Rp14 miliar.

Iko dibesarkan di lingkungan Betawi (penduduk asli Jakarta). Sejak tahun 1993, ia belajar seni bela diri kedaerahan Indonesia, pencak silat di perguruan asuhan pamannya, Tiga Berantai, yang beraliran silat Betawi.

Ia juga diketahui sempat menjadi gelandang dalam Liga-B klub sepak bola Indonesia, namun impiannya menjadi bintang terhenti setelah klub yang menaunginya bangkrut.

Iko Uwais menikah dengan penyanyi Audy Item pada 25 Juni 2012, setelah berpacaran selama 3 bulan. Kini mereka telah mempunyai dua anak.

Nama Iko mulai melambung setelah ia membintangi film berjudul The Raid.

Demikianlah informasi mengenai profil biodata dan sumber kekayaan Iko Uwais, aktor yang dituduh lakukan penganiayaan.***

Editor: Christian Philips Ardiyanto

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah