Setelah 15 Tahun, RCTI Kembali Tayangkan Sinetron Produksi MD Entertainment Melalui Layangan Putus

- 28 Januari 2022, 15:53 WIB
Setelah 15 Tahun, RCTI Kembali Tayangkan Sinetron Produksi MD Entertainment Melalui Layangan Putus
Setelah 15 Tahun, RCTI Kembali Tayangkan Sinetron Produksi MD Entertainment Melalui Layangan Putus /Instagram/@officialrcti

SalatigaTerkini - Setelah 15 tahun lamanya, RCTI kembali tayangkan serial produksi MD Entertainment di layar kaca.

Kerjasama RCTI dengan MD Entertainment berakhir pada 2007 silam, melalui sinetron Sumpah Gue Sayang Loe!

Sinetron ini dibintangi Dwi Andhika, Dhea Ananda, Habibi dan Imelda Lubis, yang tayang pada 2006 lalu, dengan 21 episode.

Kini RCTI kembali hadirkan produksi dari MD Entertainment, melalui Layangan Putus yang sukses menjadi web series nomor 1 di Indonesia dan trending di sejumlah negara.

Baca Juga: Serial All Of Us Are Dead Tayang Hari Ini di Netflix, Berikut Reaksi Kritikus Film, Bakal Lewati Squid Game?

Baca Juga: Serial Layangan Putus Segera Hadir di RCTI, Warganet Khawatir Bakal Geser Jam Tayang Ikatan Cinta

Setelah 15 Tahun, RCTI Kembali Tayangkan Sinetron Produksi MD Entertainment Melalui Layangan Putus
Setelah 15 Tahun, RCTI Kembali Tayangkan Sinetron Produksi MD Entertainment Melalui Layangan Putus Instagram/@dunia_tv

Mengetahui kerjasama RCTI dengan salah satu rumah produksi populer di Indonesia, banyak warganet mengaku terbawa nostalgia dengan karya MD Entertainment lainnya yang pernah tayang di stasiun tersebut.

"Jadi mengingatkan gue dengan Bawang Merah Bawang Putih, Dan, Putri Cahaya dan Yoyo," kata akun @azizforeiysth****.

Halaman:

Editor: Heru Nugroho

Sumber: Instagram @dunia_tv


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah