Ridwan Kamil Turut Soroti ‘Guru Perkosa 12 Santriwati’ di Bandung: Semoga Dihukum Seberat-Beratnya

- 9 Desember 2021, 13:27 WIB
Ridwan Kamil Turut Soroti ‘Guru Perkosa 12 Santriwati’ di Bandung: Semoga Dihukum Seberat-Beratnya
Ridwan Kamil Turut Soroti ‘Guru Perkosa 12 Santriwati’ di Bandung: Semoga Dihukum Seberat-Beratnya /Antara

SalatigaTerkini - Berikut ini adalah pernyataan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil yang turut menyoroti ‘Guru Perkosa 12 Santriwati’ di Bandung.

Pernyataan tersebut diungkapkan Ridwan Kamil melalui Instagram pribadinya pada Rabu, 8 Desember 2021 terkait kasus guru yang tega perkosa santriwati sebanyak 12 anak.

Ridwan Kamil juga menjelaskan bahwa guru tersebut sudah ditangkap polisi dan sedang proses pengadilan, ia pun berharap oknum guru tersebut mendapat hukuman seberat-beratnya.

"Pelaku sudah ditangkap polisi dan sedang diadili di pengadilan. Tempat bersekolahnya sudah langsung ditutup. Semoga pengadilan bisa menghukum seberat-beratnya dengan pasal sebanyak-banyaknya kepada pelaku yang biadab dan tidak bermoral ini," tutur Ridwan Kamil,  di Instagram @ridwankamil.

Baca Juga: Ridwan Kamil Mengaku ‘Syok’ Terkait Pendapatan Content Creator PRMN Sukses Capai Rp100 Juta Sebulan

Sedangkan untuk informasi santriwati yang menjadi korban, Ridwan Kamil membeberkan bahwa santriwati tersebut sudah ditangani oleh tim DP3AKB Provinsi Jawa Barat untuk trauma healing dan disiapkan pola pendidikan baru sesuai hak tumbuh kembangnya.

Tak lupa Ridwan Kamil menyampaikan kepada seluruh forum institusi pendidikan atau forum pesantren saling memperhatikan dan mengingatkan terkait praktik pendidikan yang tidak sesuai.

"Juga agar aparat setempat di level desa atau kelurahan agar selalu memonitor setiap kegiatan publik yang berada di wilayah kewenangannya," ujarnya.

Selain forum pendidikan, Ridwan Kamil juga meminta kepada orang tua murid untuk selalu rajin menjenguk dan memonitor keadaan pendidikan anak-anaknya di sekolah.

Halaman:

Editor: Ari Pianto

Sumber: Instagram @ridwankamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x