Kabar Duka, Bens Leo Meninggal Dunia Karena Covid-19, Indonesia Kehilangan Pengamat Musik Senior

- 29 November 2021, 11:35 WIB
Kabar Duka, Bens Leo Meninggal Dunia Karena Covid-19, Indonesia Kehilangan Pengamat Musik Senior
Kabar Duka, Bens Leo Meninggal Dunia Karena Covid-19, Indonesia Kehilangan Pengamat Musik Senior /YouTube/Helmy Yahya Bicara

SalatigaTerkini - Kabar duka kembali datang dari dunia entertain Indonesia. Pengamat musik Bens Leo telah meninggal dunia pada hari ini 29 November 2021 pukul 08.24 WIB.

Bens Leo meningga dunia pada usia 69 tahun. Kabar duka ini diumumkan langsung oleh pihak keluarga pemilik nama lengkap Benediktus Benny Hadi.

Pengamat musik senior tersebut diduga meninggal lantaran terpapar Covid-19 dan sempat mendapat perawatan di RS Fatmawati Jakarta.

"Dengan segala kerendahan hati, kami mohon dimaafkan segala kesalahan beliau semasa hidupnya. Tanpa mengurangi rasa terima kasih atas perhatian dan penghirmatan yang diberikan, demi menjaga privasi keluarga inti dan menaati protokol kesehatan COVID-19, kami mohon kepada keluarga besar, para sahabat dan handai taulan untuk mengantarkan beliau ke tempat peristirahatan terakhirnya dengan iringan doa dari rumah masing-masing," bunyi pernyataan dari keluarga Bens Leo.

Kabar duka meninggalnya pengamat musik senir Indonesia juga dikabarkan oleh rekan Bens Leo yakni Adib Hidayat melalui unggahannya di sosial media.

"Selamat jalan Mas @bensleo52. Kita telah kehilangan sosok wartawan dan pemerhati musik Indonesia tak tergantaikan. Konfirmasi dari istri beliau, Mbak Pauline yang mengirim kabar ke Teh @riahdradjat pukul 08.24 WIB pagi ini," kata Adib Hidayat.

Bens Leo sempat dirawat di Rumah Sakit Fatmawati, Jakarta karena terpapar Covid-19 bersama istri dan anaknya.

Demikian informasi terkait kabar duka Bens Leo pengamat musik senior meninggal dunia karena terpapar Covid-19.***

Editor: Ari Pianto

Sumber: Instagram @adibhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah