Bocor Tarif Endorsement Rachel Vennya, Sekali Posting Bayarannya Bisa Langsung Lunasi Sepeda Motor

- 20 Oktober 2021, 14:52 WIB
Tarif Endorse Rachel Vennya Tersebar, Nominalnya Bikin Geleng-geleng Kepala
Tarif Endorse Rachel Vennya Tersebar, Nominalnya Bikin Geleng-geleng Kepala /@rachelvennya/instagram

SalatigaTerkini - Rachel Vennya tidak henti membuat publik membicarakan dirinya hari demi hari sejak ia melepas hijab, cerai dari mantan suaminya dan yang terbaru soal kabur dari masa wajib karantina selepas dari luar negeri.

Belum selesai Rachel Vennya menyelesaikan permasalahan terakhirnya tersebut, netizen kembali disuguhkan obrolan kencang soal rate card dirinya yang bocor di berbagai media sosial.

Istilah rate card kerap dipakai oleh para influencer berupa tarif endorsement untuk bisa mempromosikan produk lewat platform yang digunakannya dan meski informasi ini biasanya hanya untuk pihak yang berhubungan langsung untuk kepentingan endorsement, informasi rate card Rachel Vennya sudah tersebar di media sosial.

Baca Juga: Potret Raline Shah Hadiri Premiere Eternals, Kecantikannya Tak Kalah dengan Angelina Jolie

Sempat diunggah dan ramai dibicarakan di Twitter lewat akun @crusiyel pada 16 Oktober 2021 lalu dan dihapus karena dianggap tidak etis, informasi bocoran rate card Rachel Vennya masih ramai dibahas lewat unggahan @KocanDaddyRico sejak 19 Oktober 2021.

Terlihat pada kicauannya tersebut informasi tarif Rachel Vennya untuk di Instagram, Tiktok, Youtube dan juga sebagai pembicara.

Daftar tarif tersebut sontak membuat netizen geleng-geleng kepala, sebagai contoh untuk endorsement produk lewat foto Instagram, Rachel Vennya bisa mematok tarif Rp45 juta untuk satu unggahan.

Baca Juga: Beredar Chat Luna Maya Jadi Bahan Gosip Fitri Salhuteru dengan Olla Ramlan. Netizen: Pedes Mulutnya

Untuk video Instagram dan Reels, pihak yang ingin meng-endorse lewat Rachel Vennya harus merogoh kocek hingga Rp80 juta.

Halaman:

Editor: Winang Pranandana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah